Manado (ANTARA) - Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Wakhyono mengatakan kegiatan Serbuan Teritorial TNI bertujuan untuk memantapkan kemanunggalan TNI dan rakyat dalam rangka mewujudkan ruang alat dan kondisi juang.

"Guna menciptakan suasana yang kondusif yang menunjang terwujudnya stabilitas keamanan dalam negeri," kata Danrem Wakhyono pada pembukaan Serbuan Teritorial TNI di wilayah Korem 131/Santiago di Lapangan  SMP Negeri 2, Desa Pineleng Satu, Kecamatan Pineleng, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara, Senin.

Dia mengatakan dalam pelaksanaan Serbuan Teritorial TNI  melingkupi sasaran fisik dan non fisik. 

Sasaran fisik diantaranya adalah rehabilitasi rumah tidak layak huni, tempat ibadah Masjid Al-Mustaqim dan Gereja GMIM Kalvari di Desa Pineleng Dua.

"Sedangkan sasaran non fisik dititik beratkan pada kegiatan bersama masyarakat sekitar, berupa penyuluhan dan sosialisasi tentang pengetahuan bela negara/wawasan kebangsaan, penyuluhan stunting dan pemutaran film perjuangan serta kegiatan bakti sosial," katanya.

Danrem berharap sinergitas dan kemanunggalan Pemerintah Daerah, TNI dan rakyat akan menjadi suatu kekuatan luar biasa untuk memajukan desa, menggali dan mendayagunakan potensi yang ada untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat

Danrem juga berpesan kepada seluruh Prajurit yang terlibat agar melaksanakan kegiatan ini dengan penuh tanggung jawab, hormati dan pahami adat istiadat dan budaya setempat, bangun soliditas dan sinergitas yang kokoh antar sesama prajurit TNI dengan Polri, aparat pemerintah serta komponen masyarakat. 

 Serbuan Teritorial TNI mengangkat tema “Dengan semangat Serbuan Teritorial TNI, kita tingkatkan kegiatan Binter TNI secara masif guna mengatasi kesulitan rakyat di Wilayah Korem 131/Santiago”. 

Hadir dalam kegiatan tersebut Kasrem 131/ Santiago Kolonel Inf Yarnedi Mulyadi, Para Kasi Kasrem 131/Santiago  Dandim 1309 Manado Letkol Inf Himawan Teddy Laksono, Dandim 13-2 Minahasa Letkol Inf Ircham Efendi, AKBP Wakapolresta Manado Faisol Wahyudi,  Kapolres Minahasa AKBP I Ketut Suryana, para tokoh agama, tokoh masyarakat.

Pewarta : Jorie MR Darondo
Editor : Hence Paat
Copyright © ANTARA 2024