Minahasa Utara, (ANTARA Sulut) - Kejaksaan Negeri (Kejari) Airmadidi Minahasa Utara agendakan kegiatan seperti lomba lari yang terbagi empat kategori dalam rangka menyambut Hari Bakti Adhyaksa ke- 65 dengan tajuk "Adhyaksa 10 K 2014".
"Setelah dilakukan rapat panitia, menetapkan lomba lari 10 kilometer akan memaknai hari adhyaksa yang dilaksanakan pada 27 Juni mendatang terbuka untuk umum," ujar Ketua Panitia penyelenggara kegiatan William Luntungan, di Minut, Rabu.
Adapun kategori lomba lari 10 km kata Luntungan terbagi dalam umum Putra, Pelajar Putra Putri dan 14 tahun kebawah.
Hadiah yang disiapkan kata dia mencapai puluhan juta rupiah, yang pendaftarannya tidak dipungut biaya.
Selain lomba lari 10 k, akan dilakukan pemanasan futsal antara pihak Kejari Airmadidi dan Pers Minut dan sejumlah instansi lainnya.
Lomba yang diprakarsai Kejari Minut ini merupakan kegiatan tahunan, dimana tahun-tahun sebelumnya dilakukan kegiatan sama.
Rute yang dipersiapkan panitia kata dia, direncanakan akan menggunakan jalan dua jalur SBY.
Luntungan berharap kegiatan nantinya berlangsung sukses dan lewat kegiatan itu pula diharapkan akan muncul generasi baru untuk cabang olahraga tersebut.
Sementara Kepala Kejaksaan Negeri Airmadidi, Irfan Samosir SH MH mengatakan untuk pusat kegiatan hari bakti Adhyaksa akan dipusatkan di Minahasa Utara.

Pewarta : Melky Rudolf Tumiwa
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024