Manado, (Antara Sulut) - Lembaga Kesehatan Mahasiswa Islam ( LKMI ) HMI Cabang Manado kembali melaksanakan salah satu program kerja pengurus periode 2012/2013 di bidang pendidikan dan pelatihan yaitu melaksanakan kegiatan Dialog Ilmiah Islam dengan tema "Pemuda dan Silaturahmi".

Kegiatan dilaksanakan pada Jumat, 1 Maret 2013 jam 19.00 (Ba'da Isya) di Masjid Baiturrahim Manibang, Malalayang Manado. Kegiatan ini bekerja sama dengan pengurus Badan Ta'mir dan Remaja Masjid Baiturrahim Manibang.

Inayatur Rabbani sebagai ketua pantia pelaksana menjelaskan kegiatan ini menghadirkan pembicara yang sudah tidak asing lagi di telinga masyatakat kota Manado yaitu Al-Ustad Abdul Rahman Mahruz. 

Dalam ceramahnya yang kurang lebih selama 2 jam, beliau mengatakan ada beberapa poin penting yang harus dimiliki oleh seorang pemuda pada zaman modern saat ini yaitu Ikhlas, Niat, aqidah dan Iman yang seluruhnya diberikan kepada Allah SWT. 

Setelah beliau memberikan ceramah singkat, dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang sangat direspon baik oleh para peserta, sambungnya.

Direktur pendidikan dan pelatihan LKMI HMI Cabang Manado Muhammad Fachrurrozy Basalamah menambahkan kegiatan ini Insya Allah akan rutin dilaksanakan setiap bulan pada hari jumat minggu pertama. Dalam kesempatan ini kami juga sangat berterima kasih kepada seluruh peserta yang menyempatkan hadir dalam kegiatan kali ini dan juga kepada pengurus Badan Ta'mir Masjir Baiturrahim Manibang atas kerja samanya untuk dapat mensukseskan acara ini.

Sementara itu Direktur Eksekutif LKMI HMI Cabang Manado Wahyudi Hardi mengatakan ini adalah kegiatan pertama kami di tahun 2013 dalam melaksanakan program kerja. 

"Insya Allah dalam beberapa minggu kemudian, kami juga akan melaksakan kegiatan yaitu Workshop Jurnalistik sekaligus Launching Website," katanya.

Pewarta : Antara
Editor : Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2024