Manado (ANTARA) - Wali Kota Manado, Andrei Angouw, Selasa, mengunjungi eks kantor dinas lingkungan hidup (DLH) dan memantau perkembangan pengalihan fungsi bangunan tersebut menjadi SMP Negeri di Kecamatan Singkil. 

Wali kota Andrei Angouw didampingi Kadis PUPR manado, Johny Suwu, melihat langsung bagaimana kondisi gedung yang akan dijadikan sebagai bangunan sekolah tersebut.  wali kota memantau kondisi eks kantor DLH (2)
"Rencananya gedung ini akan dialihfungsikan sebagai gedung SMP yang memang sudah lama ditunggu masyarakat Kecamatan Singkil," kata Wali Kota Andrei Angouw, di Manado, Senin. 

Angouw berkeliling memantau kondisi bangunan tersebut, untuk memastikan rencana pengalihan fungsi, sehingga dapat dilakukan tepat sesuai dengan keinginan dan rencana pemerintah.  Mendengarkan penjelasan tentang eks kantor DLH (1)
Kepala Dinas Pendidikan Kota Manado, Deasy Lumowa, yang menyambut wali kota di lokasi tersebut, mengakui pemerintah segera merealisasikan rencana membangun SMP Negeri di wilayah Singkil. 

"Dengan demikian para siswa di Manado, tidak perlu jauh-jauh ke wilayah Wenang atau Tuminting untuk masuk ke SMP Negeri, sebab akan segera ada di Singkil," katanya. 

Sementara sejumlah anggota DPRD Manado, terutama dari Dapil Singkil - Mapanget, menyambut hangat dan senang dengan langkah pemerintah yang segera mendirikan SMP negeri di wilayah tersebut, seperti yang diakui Rosalita Manday dan Jonas Makawata dari PDIP.  Melihat-lihat kondisi eks kantor DLH  Manado (1)
"Ini adalah hal yang sangat baik, karena selama ini, siswa-siswa yang lulus SD di Singkil selalu bermasalah jika akan masuk SMP negeri, sebab terhalang jarak dan persyaratan lainnya," kata Manday. 

Dengan akan difungsikanya bangunan eks DLH sebagai SMP negeri, kata Rosalita, tentu sangat membantu dan baik karena artinya para siswa tetap bisa bersekolah negeri di Singkil.** 

 

Pewarta : Joyce Hestyawatie B

Copyright © ANTARA 2024