Manado (ANTARA) - Pjs Bupati Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara(Sulut)  Clay Dondokambey meminta petani di daerah itu mau  beradaptasi dengan perkembangan teknologi modern saat ini. 

"Dengan bantuan teknologi tata kelola yang baru diharapkan petani dapat beradaptasi sehingga hasil pertanian  meningkat," kata Bupati Dondokambey di Airmadidi, Rabu.

Dondokambey mengatakan pihaknya akan mendukung sektor pertanian Minahasa Utara , karena selain memenuhi kebutuhan pangan masyarakat, juga berdampak pada pertumbuhan ekonomi daerah.

 Pihaknya melakukan percepatan tanam komoditi pertanian musim panas Oktober 2020 sampai Maret 2021 yang dirangkaikan dengan Hari Pangan Sedunia di Minut, Rabu.

Kadis Pertanian Kabupaten Minahasa Utara Wangke Karundeng menjelaskan, untuk mendukung upaya pencapaian produksi pertanian tahun 2020  maka pemerintah pusat mengalokasikan bantuan berupa bantuan benih jagung seluas 15 ribu hektare, bantuan benih padi ladang seluas 1500 hektare, bantuan benih padi sawah seluas 2000 hektare, bantuan benih kedelai seluas 3000 hektare dan perluasan areal tanam baru padi ladang 890 hektare, serta alat-alat pengeras tanah seperti alat mesin pertanian.

Hari pangan sedunia yang jatuh pada 16 Oktober menjadi momentum dalam meningkatkan kesadaran akan masalah di balik kemiskinan dan kelaparan. Terlebih di masa pandemi Covid-19, pertanian akan membangun ekonomi masyarakat. 

"Kita harus menyadari bahwa setiap orang memiliki peran dalam mengubah sistem pangan dengan cara memperbaiki, cara memproduksi, mengolah, mengomsumsi,” katanya.

Pada kesempatan tersebut, Pjs Bupati Clay menyerahkan bantuan secara simbolis kepada para poktan, Clay juga melakukan tanam dan panen jagung serta uji coba alat traktor didampingi Pejabat Pemkab Minut.
 

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024