Washington (ANTARA) - Presiden AS Joe Biden dan pemimpin Israel Benjamin Netanyahu membahas pengerahan militer AS untuk mendukung keamanan Israel dalam menghadapi berbagai ancaman melalui panggilan telepon pada Kamis (1/8).
"Presiden membahas upaya untuk mendukung pertahanan Israel dalam menghadapi berbagai ancaman, termasuk rudal balistik dan pesawat nirawak, termasuk pengerahan militer defensif AS yang baru," kata Gedung Putih dalam sebuah pernyataan.
Biden menegaskan kembali komitmennya terhadap keamanan Israel dalam menghadapi semua ancaman dari Iran, termasuk kelompok Hamas, Hizbullah dan Houthi.
Untuk memastikan komitmen Washington terhadap pertahanan Israel, Biden menekankan pentingnya upaya berkelanjutan untuk meredakan ketegangan yang lebih luas di kawasan tersebut.
Wakil Presiden AS Kamala Harris, yang sebelumnya menyatakan "keprihatinan serius" tentang situasi di Jalur Gaza kepada Netanyahu, juga bergabung dalam panggilan telepon tersebut.
Sumber: Anadolu
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Biden-Netanyahu bahas pengerahan militer AS dukung keamanan Israel
Berita Terkait
Presiden Turki minta surat penangkapan Netanyahu harus diterapkan
Minggu, 24 November 2024 5:41 Wib
Serangan udara Israel di Gaza tewaskan 96 orang warga Palestina
Senin, 18 November 2024 6:49 Wib
Israel kalahkan Belgia 1-0 di UEFA Nations League
Senin, 18 November 2024 6:32 Wib
Anggota DPR Mardani Ali Sera desak PBB cabut keanggotaan Israel
Kamis, 14 November 2024 13:33 Wib
Suporter bola klub Israel memicu ketegangan di Belanda
Sabtu, 9 November 2024 6:31 Wib
Amerika ingatkan Iran tak perlu merespons serangan Israel
Selasa, 5 November 2024 9:42 Wib
Turki desak PBB hentikan pasokan senjata ke Israel
Senin, 4 November 2024 6:26 Wib
Rusia soroti Israel telah melanggar hukum internasional terkait UNRWA
Jumat, 1 November 2024 12:25 Wib