Minahasa (ANTARA) - Rekoleksi dan Misa Wanita Katolik Republik Indonesia (WKRI) Cabang Bunda Hati Kudus Yesus Rumengkor dalam rangka HUT WKRI Sulut ke-70 berlangsung di Pusat Spiritual Karmel Tampusu. Misa dipimpin Pastor Paroki Bunda Hati Kudus Yesus, Pst Bastian Sa'pang MSC. Sementara rekoleksi disampaikan pastor rekan di paroki BHKY, Pst Johny Sasambe MSC.