Manado (ANTARA) - Sebanyak 25 orang pelamar, telah mendaftar sebaga calon panitia pengawas Kecamatan (Panwascam) untuk pemilihan wali kota wakil wali kota, gubernur dan wakil gubernur 2020 di Bawaslu Manado pada hari kedua.  

"Para pelamar berasal dari berbagai kecamatan di Kota Manado, dan membawa berkas seperti yang dipersyaratkan,' kata Ketua Pokja penerimaan Panwascam Bawaslu Manado, Heard Runtuwene di Manado.  Para pelamar memasukan berkas lamaran. (Jo/ant) (1)
Dia mengatakan jumlah tersebut merupakan akumulasi dari dua  hari pendaftaran yang dibuka oleh  Bawaslu Manado. 

"Pada hari pertama tercatat ada 11 orang calon yang membawa seluruh berkas untuk dimasukkan di Bawaslu Manado," katanya. 

Sedangkan pada  hari kedua ada 14 orang yang memasukkan permohonan lamaran, yang diterima oleh para staf yang merupakan anggota Pokja penerimaan Panwascam Kota Manado.  Para pelamar memasukan berkas lamaran. (Jo/ant) (1)
Dia mengatakan penerimaan calon anggota Panwascam di 11 kecamatan di Kota Manado itu akan dibuka sampai tanggal 3 Desember 2019 nanti setelah itu akan dilakukan seleksi berkas atau administrasi. 

"Setelah itu baru para calon akan di tes secara tertulis dengan menggunakan sistem sokratif dan itu dilakukan serentak di seluruh Indonesia," kata Heard. 

Karena itu dia menegaskan seleksi dan penerimaan calon anggota panwascam di Kota Manado transparan dan tidak ada titip-titipan. ***

Pewarta : Joyce Hestyawatie B
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024