Manado (ANTARA) - Tim Peneliti Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK) Polri melakukan penelitian manajemen media di Polda Sulawesi Utara dan jajaran.

Kabag Pengkajian Teknologi Kepolisian STIK, Kombes Polisi Abdul Azis Djamaludin di Manado, Senin, mengatakan, Polda Sulut dijadikan sebagai salah satu sasaran penelitian untuk melihat kerja sama media dengan Polri terkait manajemen media.

"Dalam hal ini peliputan media di Polda Sulut," katanya.

Ia mengatakan, media sangat membantu Polri di dalam pelaksanaan tugasnya. Polri juga akan membantu media dalam peliputan itu.

Karena itu, diharapkan sinergitas antara Polri dengan media bisa terjalin dan terbangun dengan baik.

"Harapan dari Kapolri, kerja sama ini harus terjalin dan harus, tidak ada kata-kata tidak lagi. Seberat apapun, sekuat apapun, sebaik apapun Polri dalam melaksanakan tugas tetapi jika tidak diliput media dengan baik, kerja Polri tidak terdukung dan tidak nampak," katanya.

Dalam penelitian tersebut, pihaknya lebih mengedepankan di Bagian Humas dulu.
"Humas melakukan tugas pokoknya, bagaimana Humas merangkul semua informasi dari fungsi-fungsi lain. Jadi rekan-rekan tidak lagi ke sana, tetapi melalui Humas nanti corongnya," katanya.

Penelitian ini, kata Azis, akan menemukan antara lain bagaimana sumber daya manusianya. "Apakah sarana dan prasarana tidak mumpuni, bagaimana organisasinya," katanya.

Tim peneliti antara lain melakukan diskusi dengan para wartawan yang melakukan liputan di Polda Sulut serta memberikan lembar pertanyaan untuk dijawab para wartawan.

Selain di Polda Sulut, tim juga akan melakukan kunjungan yang sama ke Polresta dan Polres.

Pewarta : Jorie MR Darondo
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024