Manado (ANTARA) - Bidang Profesi dan Pengamanan (Bidpropam) Polda Sulawesi Utara (Sulut) mengadakan operasi Penegakan Ketertiban dan Disiplin (Gaktiblin) terhadap personel Polres Bitung.

"Gaktiblin ini dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-73, pada 1 Juli mendatang," kata Kaurbinplin Subbid Provos Bidpropam Polda Sulut Kompol Ferry Manoppo, di sela-sela pemeriksaan yang berlangsung di halaman Mapolres Bitung, Rabu.

Pemeriksaan meliputi identitas diri, di antaranya KTP, KTA dan SIM serta sikap tampang personel, seperti pakaian dinas dan rambut.

"Bagi personel yang melanggar akan dikenai sanksi tegas," katanya.

Ia menambahkan, pemeriksaan ini bertujuan untuk meminimalisir pelanggaran.

"Anggota Polri harus bisa menjadi contoh yang baik bagi masyarakat, mulai dari sikap tampang, penampilan dan perilaku," katanya.
Pelaksanaan Gaktiblin ini juga akan dilakukan di Polres lainnya pada jajara Polda Sulut hingga 7 Juli 2019.

Pewarta : Jorie MR Darondo
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024