Manado (ANTARA) - PT Jasa Marga (Persero) Tbk meningkatkan jiwa wirausaha para siswa dan mahasiswa di Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).

"Hal ini merupakan salah satu kegiatan Jasa Marga Goes to campus," kata Direktur Utama Jasa Marga Tol Manado-Bitung George Manurung di Manado, Senin.

George mengatakan kali ini di Manado kegiatan BUMN Hadir Untuk Negeri di Sulut melalui PT Jasa Marga (Persero) Tbk, dengan melakukan Kelas Kreatif.

Dalam Kelas Kreatif ini, katanya, ada empat bagian yakni kelas barista, kelas kuliner, kelas beauty dan kelas digital marketing.

Kegiatan kelas kreatif ini dilakukan di 31 kota di Indonesia dengan menargetkan 10.000 peserta.

"Kami berharap dengan kegiatan Kelas Kreatif ini, akan menumbuhkan jiwa wirausaha bagi para siswa baik SMA maupun SMK dan mahasiswa di IAIN Manado dan Unsrat" kata George. Direktur Utama Jasa Marga Tol Manado-Bitung George Manurung di Manado, Senin, saat membuka kegiatan Kelas Kreatif sebagai rangkaian kegiatan BUMN hadir Untuk Negeri. (1)
Pendidikan formal, katanya, harus diraih setinghi mungkin, namun jika dibarengi dengan jiwa wirausaha yang kuat, akan mampu memberikan dampak cukup besar di daerah maupun nasional, yakni mampu meningkatkan perekonomian, memgurangi pengangguran dan kemiskinan.

Wakil Rektor II IAIN Manado Sulaiman Mappiasse mengatakan pihaknya berharap mahasiswa mampu mengikuti kelas kreatif dengan baik, agar mampu mengembangkan bakat dan talenta yang ada pada diri.

"Kami dari IAIN memberikan apresiasi kepada pihak Jasa Marga yang membantu dunia pendidikan di Sulut," katanya.

IAIN juga menerima dana program bina lingkungan dari Jasa Marga sebesar Rp100 juta.

Peserta yang ikut dalam kelas kreatif kali ini sebanyak 325 peserta dari siswa,mahasiswa dan masyarakat umum. Dengan pembicara ada dari lokal maupun nasional.***1***

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Nancy Lynda Tigauw
Copyright © ANTARA 2024