Manado, (Antaranews Sulut) - PT Bank Negara Indonesia (BNI) Manado mampu membukukan transaksi hingga mencapai Rp1,1 triliun di operasional terbatas selama libur Lebaran tahun 2018.

"Selama pelaksanaan operasional terbatas kebutuhan nasabah terhadap transaksi perbankan telah terlayani dengan baik dengan total transaksi sebesar Rp1,1 Triliun," kata CEO BNI Kanwil Manado Nur Azmi di Manado, Jumat.

Nur menjelaskan Bank BNI melaksanakan Operasional Terbatas (OT) selama libur Lebaran untuk melayani kebutuhan nasabah.

Dan, katanya, animo nasabah sangat luar biasa, hal ini terlihat dengan padatnya antrian nasabah yang bertransaksi di outlet-outlet yang dibuka.

Selama Libur Lebaran BNI Wilayah Manado melaksanakan Operasional Terbatas di 11 Outlet dengan layanan pembukaan rekening, setoran, penarikan, pemindahbukuan, Kliring/RTGS dan transaksi pembayaran BBM Pertamina.

Nur menjelaskan, dan khusus untuk tanggal 11- 14 Juni, 16 dan 18 Juni dibuka didua outlet dengan transaksi setoran, penarikan, pemindahbukuan, dan pembayaran BBM Pertamina.

"Sebanyak dua Oto-Branch juga dibuka di Cabang Palu dan Cabang Ternate untuk melayani transaksi pembukaan rekening, setoran, penarikan dan pemindahbukuan," jelasnya.

Pelaksanaan operasional terbatas ini menjadi konsen manajemen, dimana situasi dan kondisi pelayanan dipantau oleh kantor pusat termasuk kunjungan langsung oleh seluruh unsur pimpinan, melalui kunjungan ke outlet-outlet yang beroperasi dan setiap akhir hari.

"Kondisi operasional terbatas tersebut dilaporkan ke kantor pusat sebagai bahan evaluasi untuk lebih meningkatkan kualitas layanan diwaktu yang akan datang," pungkasnya.

Sembari menambahkan, bakwa BNI Kanwil Manado membawahi Provinsi Sulut, Gorontalo, Sulawesi Tengah dan Maluku Utara.Budi Suyanto



(T.KR-NCY/B/B008/B008) 22-06-2018 13:29:00

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Nancy Lynda Tigauw
Copyright © ANTARA 2024