Tomohon, (AntaraSulut) - Pemerintah Kota Tomohon, Sulawesi Utara (Sulut) meningkatkan kapasitas aparat perlindungan masyarakat (linmas)guna mendukung sistem keamanan swakarsa (siskamswakarsa) ciptakan situasi kondusif.

"Sebagaimana berita yang beredar melalui media massa, saat ini banyak terjadi gangguan keamanan lingkungan yang sangat meresahkan masyarakat," kata Wakil Wali Kota Syerly A Sompotan di Tomohon, Selasa.

Karena itu kata Wawali, mengantisipasi gangguan-gangguan tersebut perlu diciptakan satu upaya terpadu yang melibatkan semua pihak baik pemerintah, aparat kemanan, maupun masyarakat.

"Kami optimistis gerakan terpadu para pihak ini dapat mencegah dan menanggulangi segala bentuk gangguan yang telah, sedang dan yang akan terjadi," katanya.

Wawali menambahkan, dalam kaitannya dengan situasi kamtibmas, pemerintah kota bekerja sama dengan kepolisian menggerakkan partisipasi masyarakat terutama peran satuan linmas menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan masing-masing.

"Pelatihan dalam meningkatkan kapasitas linmas ini kiranya dapat menambah pengetahuan dan wawasan menyikapi situasi dan kondisi masyarakat serta mampu mewujudkan sistem keamanan swakarsa yang prosedural, adil dan manusiawi," ajaknya.

Kasat Pol PP Kota Tomohon James AH Rotikan mengatakan tujuan pelaksanaan pelatihan ini untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan anggota linmas dalam rangka melaksanakan sistem keamanan swakarsa.

"Lebih dari itu mendorong terciptanya anggota satuan linmas yang memiliki kemampuan mengimplementasikan sistem keamanan swakarsa di setiap wilayah kelurahan," ujarnya.





(T.K011/B/G004/G004) 20-12-2016 21:50:27

Pewarta : Karel A Polakitan
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024