Tomohon, (Antara) - Sebanyak 15 kabupaten dan kota di Sulawesi Utara (Sulut) mengikuti kejuaraan bola voli memperbutkan piala Kapolda Irjen Polisi Wilmar Marpaung, yang digelar di lapangan taman kota Tomohon, Rabu.

"Kejuaraan ini setiap tahun dilaksanakan sebagai bagian dari pembinaan dan perkembangan olah raga bola voli di daerah ini," kata Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman di Tomohon.

Kejuaraan voli yang diikuti seluruh kabupaten dan kota di Sulut ini, kata wali Kota yang juga dipercayakan sebagai ketua panitia, berkaitan dengan ditingkatkannya status Polda Sulut dari tipe B ke tipe A serta kenaikan pangkat Kapolda Wilmar Marpaung dari brigjen menjadi irjen.

"Iven ini juga adalah bagian dari rangkaian kegiatan Maranatha Cup yang dilaksanakan sejak tahun 1980, di mana lombanya sudah dimulai sejak Selasa (27/9)," ujarnya.

Kapolda Sulut Irjen Polisi Drs Wilmar Marpaung memberikan apresiasi kepada Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw serta Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman dan masyarakat yang memberikan dukungan sehingga dipercayakan menjabat Kapolda serta kenaikan pangkat menjadi irjen.

"Hal ini merupakan hasil kerja keras dan kerja cerdas dari pihak pemerintah dan masyarakat Sulut," ujarnya.

Kejuaraan memperebutkan piala kapolda kata jenderal bintang dua itu akan menjadi wadah prestasi serta menumbuhkembangkan potensi atlet-atlet muda berbakat di provinsi berpenduduk lebih dari 2,5 juta jiwa ini.

"Saya optimistis dengan pola pembinaan atlet yang terprogram dan terencana akan menghasilkan atlet-atlet berbakat dan berprestasi yang nantinya mampu mengharumkan nama daerah dan provinsi ke depan," ujarnya optimistis.***4***





(T.K011/B/G004/G004) 28-09-2016 23:09:24

Pewarta : Karel A Polakitan
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024