Manado, (Antarasulut) - Pasangan calon (Paslon) wali kota dan wakil nomor urut empat, usungan PDIP dan Nasdem, Hanny Joost Pajouw-Gregorius Tonny Rawung, mulai menggelar kampanye terbatas di dua kelurahan di Kecamatan Bunaken.

Calon Wakil Wali Kota Tonny Rawung yang mendahului orasi politik mengangkat tentang kesejahteraan petani dan nelayuan sebagai kampanye di depan massa pendukungnya. 

"Di kota kita ini, masih banyak penduduknya yang bermatapencaharian sebagai nelayan dan petani, terutama yang tinggal di kawasan Mapanget dan pesisir pantai serta pulau-pulau seperti Bunaken, Manado Tua dan Siladen, mereka hutuh perhatian sentuhan lebih dari pemerintah," katanya. 

Dia mengatakan, itu adalah tanggungjawab pemerintah sesuai dengan amanat undnag-undang,.

"Kelompok ini perlu mendapatkan bantuan, dan yang paling penting, pemerintah harus juga memperhatikan harga komoditi pertanian dan ikan, agar saat panen, petani dan nayan tetap punya harapan," katanya. 

Jangan hanya dibantu memproduksi lebih kata Tonny, tetapi justru bagaimana memasarkan hasil pertanian supaya dapat mengangkat harkat dan derajat masyarakat petani dan neyalan. 

Sedangkan ketua DPC PDIP Manado, Richard Sualang mengajak masyarakat setempat memilih pasangan Hanny Joost Pajouw dan Tonny Rawung, supaya pemerintah satu garis. 

"Jika dari pusat sampai ke kabupaten dan kota, sama-sama dipegang PDIP, maka pembangunan bisa berjalan lancar dan berbagai program dapat berjalan karena tidak ada halangan atau punya visi dan misi yang sama membangun dan melayani masyarakat Manado," katanya. 

Apa saja yang kita minta, asalkan untuk kepentingan masyarakat akan mudah dilakukan, karena kita berada di satu garis, sehingga perjaungan untuk menyejahterakan serta "memerdekakan" masyarakat miskin dapat dilakukan dengan baik. 
 
Sementara calon wali kota HJP mengatakan, bila nanti dipilih masyarakat kami ingin menjadi pemimpin yang paling melayani.

Pajouw mengatakan, pemimpin yang melayani harus mengutamakan kepentingan masyarakat, bukan hanya loyal kepada atasan tetapi harus mengutamakan masyarakat juga.

"Kami juga bertekad mendirikan rumah sakit daerah di Manado, supaya pelayanan kesehatan kepada masyarakat juga lebih maksimal, dan tidak bertumpuk di rumah sakit Kandou atau swasta lainya," kata Pajouw.



Pewarta : Joyce Bukarakombang
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024