Manado, 13/8 (Antara Sulut) - Pantai Malalayang Manado, Sulawesi Uara, akan menjadi salah satu tempat acara puncak pelaksanaan penanaman bibit terumbu karang dalam kegiatan "Save our littoral life" yang dilaksanakan Korps Marinir TNI Angkatan Laut.

"Kegiatan ini dilaksanakan pada 15 Agustus 2015," kata Kadispen Korps Marinir Letkol Marinir Suwandi saat memberikan keterangan pers di Manado, Kamis.

Suwandi mengatakan penanaman terumbu karang ini guna mendukung program pemerintah untuk menjadikan Indonesia sebagai poros maritim.

Korps Marinir TNI AL mewujudkan kebijakan itu dengan langkah-langkah nyata antara lain melalui melaksanakan penanaman bibit terumbu karang di seluruh Indonesia.

Terumbu karang di Indonesia saat ini sangat memperihatinkan, karena sekitar 40 persen mengalami kerusakan.

"Selain itu setiap tahunnya ada peningkatan kerusakan sekitar lima persen, Kalau kondisiini dibiarkan, terumbau karang yang dimiliki akan habis, sehingga berdampak terhadap keberadaadn biota laut," katanya.

Dia mengatakan, puncak kegiatan di Pantai Malalayang tersebut merupakan bagian dari kegiatan persiapan dan penanaman yang telah dilaksanakan pada daerah lainnya di Indonesia.

"Terdapat sekitar 51 lokasi dilakukan penanaman terumbu karang yang tersebar di 251 titik. Pada kegiatan tersebut ditargetkan penanaman satu juta bibit terumbu karang dengan luasan cakupan 100 hektar, yang dilaksanakan sejak bulan Mei," katanya.

Pelaksanaan penanaman terumbu karang di Pantai Malalayng tersebut akan melibatkan sekitar 500 penyelam, dengan melibatkan antara lain dari Marinir Angkatan Laut, Dinas Penyelam Angkatan Laut, instansi pemerintah, pencinta laut serta partisipasi masyarakat.@antarasulut.com

Pewarta : Oleh Jorie M R Darondo
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024