Manado (ANTARA) - Kementerian Agama (Kemendag) Talaud  terus meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah perbatasan Kabupaten Kepulauan Talaud Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Talaud Suratno, di Melonguane, Rabu, mengatakan untuk meningkatkan kualitas pendidikan pihaknya melajukan pembinaan guru pendidikan Agama Kristen (PAK) di Kepulauan Talaud.

Suratno mengharapkan seluruh guru PAK, kepala sekolah keagamaan dan pengawas PAK yang hadir pada kegiatan tersebut dapat terus meningkatkan kualitas kerja.

"Saya harap tingkatkan produktivitas dan daya saing pendidikan," katanya.

Serta, katanya, terus berinovasi agar dapat menyajikan layanan pendidikan yang bermutu khususnya di Kabupaten Kepulauan Talaud.

"Mari bersama-sama kita terus gaungkan moderasi beragama, baik di sekolah maupun di lingkungan masyarakat," jelas Suratno.

Kakanwil Kemenag Sulut  Sarbin Sehe mengatakan pihaknya akan terus memantau kualitas para guru agama di Sulut.

Peningkatan kemampuan dan kualitas para guru agama sangat penting, katanya, harus terus berinovasi dengan perkembangan zaman.

"Jangan sampai kualitas pendidikan kita semakin rendah, tapi harus lebih baik, menuju Indonesia Emas 2045," katanya.

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024