Manado,(AntaraSulut) – Teknologi komputasi terus berkembang seiring dengan perubahan pola pemakaian pengguna. Komputer juga kini sudah semakin beragam dan semakin mobile, demi memenuhi kebutuhan sehari-hari. Demikian pula halnya dengan PC desktop yang terus berevolusi. Khususnya dari sisi perubahan segmen pengguna yang mulai bergeser dari end user, ke kalangan pengguna SMB.

Sebagai salah satu pemain utama di industri komputer, ASUS tentunya terus menghadirkan inovasi. Menyasar ke kalangan Small Medium Business (SMB) atau Usaha Kecil Menengah (UKM), ASUS punya lini produk ASUSPRO. Selain terdiri dari notebook ataupun PC All-in-One, lini produk ASUSPRO juga menyediakan seri PC Desktop yang tentunya mengedepankan keamanan data dan kemudahan pengelolaan. Adapun salah satu produk andalan terbarunya adalah ASUSPRO PC Desktop D510MT.

Sesuai segmen yang dituju, D510MT menawarkan kinerja tinggi untuk operasional bisnis dan kemudahan pengelolaan dari sisi software dan hardware. Selain itu, mengingat targetnya yang menyasar ke UKM, harga ASUSPRO PC Desktop D510MT ini pun terjangkau, yaitu Rp 6.599.000.

"Kami memahami bahwa kalangan bisnis tertentu tetap membutuhkan PC desktop yang bertenaga untuk menjalankan operasional perusahaan sehari-hari. Untuk itu kami menawarkan ASUSPRO PC Desktop D510MT yang menawarkan kinerja tinggi namun tetap dengan harga yang terjangkau bagi UKM," sebut Juliana Cen, Country Product Group Leader ASUS Indonesia.

“PC desktop terbaru dari ASUS ini diperkuat oleh prosesor Intel Core Generasi ke 4 yang menawarkan performa komputasi yang handal, grafis dan fitur yang kaya,” kata Yohan Wijaya Head of  MNC Sales Intel Indonesia. “Bersanding dengan harga yang terjangkau bagi pelaku bisnis UKM ASUSPRO D510MT merupakan solusi yang sesuai dimana performa komputasi handal tetap ditawarkan melalui produk ini untuk menjawab kebutuhan para pelaku bisnis,” lanjut Yohan.

Tak hanya performa, Juliana menambahkan, ASUS juga menawarkan berbagai kemudahan lewat ASUSPRO PC Desktop D510MT. “Kemudahan-kemudahan yang ditawarkan misalnya seperti aplikasi ASUS Business Manager serta desain tool-less-nya yang mempermudah proses upgrade maupun pemeliharaan," ucapnya.

ASUS Business Manager untuk Kemudahan Pengelolaan dan Pengamanan
ASUS Business Manager (ABM) merupakan kumpulan utility untuk menjalankan pengelolaan dan optimalisasi sistem. Aplikasi ini menyediakan antarmuka tunggal untuk mengakses pemantau sistem, update BIOS, pengaturan keamanan, akses USB dan kontrol penghemat daya.

Ada enam modul pengaturan yang tersedia dalam antarmuka ASUS Business Manager. ABM System, Update, Security, Restore and Recovery, Power, dan Tools. Pada ABM System, IT manager dapat melihat seluruh konfigurasi sistem dengan cepat, termasuk BIOS dan beban kerja prosesor saat ini. Jika ia ingin memperbarui sistem komputer, seperti BIOS, driver dan aplikasi lainnya, ia cukup menggunakan tool ABM-Update.

Untuk mengembalikan dengan mudah sebagian ruang harddisk yang digunakan oleh data atau aplikasi temporer yang sudah tidak dipakai, pengguna bisa memanfaatkan ABM-Security. Di sini, tersedia pula opsi untuk mengunci port USB agar pengguna yang tidak berkepentingan tidak dapat mengakses data penting perusahaan.

Jika membuang dokumen yang sudah tidak dipakai dari harddisk tidak cukup, ASUS juga menyediakan fitur Restore and Recovery pada ABM. Dengan demikian, PC akan dikembalikan ke posisi seperti layaknya ia baru dibeli.

Saat ini, efisiensi energi merupakan hal yang sangat esensial bagi kalangan bisnis. ASUS memahami hal tersebut dan menyediakan fitur ABM-Power. Dari tool ini, manager IT bisa mengatur parameter sleep dan hybernate PC yang digunakan untuk mengoptimalkan penggunaan dayanya.

Bagi bisnis yang membutuhkan, ASUS menyediakan opsi untuk menampilkan logo perusahaan saat PC dinyalakan lewat ABM-Tools. Dari sini, pengguna juga bisa mengatur urutan booting ke perangkat-perangkat yang ada.

Desain Tool-less untuk Kemudahan Perawatan
Salah satu alasan perusahaan menggunakan PC desktop untuk operasional bisnis adalah potensi upgrade yang disediakan. Mulai dari prosesor, memori, penyimpanan utama, drive optik dan lain-lain bisa ditambahkan jika suatu saat perusahaan membutuhkan. ASUS memahami kebutuhan ini dengan menghadirkan desain yang tool-less pada ASUSPRO PC Desktop D510MT.

Tidak ada alat-alat yang dibutuhkan untuk membongkar, menambah perangkat baru dan memasang kembali PC desktop. Dari sisi pengguna, ini tentu sangat bermanfaat karena lebih memudahkan. Selain untuk melakukan upgrade, kemudahan ini juga akan didapat ketika waktu pemeliharaan rutin PC sudah tiba.

Adapun desain tool-less milik D510MT ini meliputi pada pemasangan harddisk, drive optik, card reader, slot-slot ekspansi, sampai penutup sisi casing serta bezel depan dapat dilepas-pasang dengan mudah.


Pewarta : Oleh Nancy Lynda Tigauw
Editor :
Copyright © ANTARA 2024