Manado, (ANTARA Sulut) - Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) mengiventarisasi pemukiman untuk bedah rumah berkaitan dengan pelaksanaan Bulan Bakti Gotong Royong (BBGR) yang dilaksanakan di Kabupaten Minahasa Utara, Mei mendatang.

"Memang perlu disurvei lagi permukiman-permukiman penduduk di Kabupaten Minahasa Utara yang akan disentuh program bedah rumah ini. Diperkirakan ada sekitar 200 rumah yang akan diperbaiki," kata Wakil Gubernur Djouhari Kansil di Manado, Senin.

Wagub optimistis bedah rumah 200 unit dapat terealisasi karena di daerah pesisir pantai seperti Wori, Langsa, atau Kampung Ambon serta lokasi lainnya dapat disentuh program ini.

"Memang harus didata lagi dan perlu koordinasi dengan pemerintah setempat (Kabupaten Minahasa Utara). Instansi terkait pemprov seperti dinas sosial, badan pemberdayaan masyarakat sementara bekerja untuk itu," katanya.

Putra terbaik Kabupaten Kepulauan Siau-Tagulandang-Biaro (Sitaro) ini menambahkan, program bedah rumah tidak akan memanfaatkan dana dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) karena didonasikan dari badan usaha milik daerah (BUMD) dan badan usaha milik negara (BUMN).

"Tugas kita adalah menyediakan data lokasi-lokasi pemukiman warga. Jadi tidak ada dana pemerintah yang bersumber dari APBD/APBN yang akan dikeluarkan untuk membiayai program ini," katanya.

Dia menambahkan, semangat gotong royong di daerah ini melekat dengan kehidupan masyarakat lokal seperti Mapalus (budaya gotong royong etnis Minahasa) atau Moposad (budaya gotong royong etnis Bolaang Mongondow) serta Mapaluse (budaya gotong royong etnis.

Budaya gotong royong ini kata dia, akan menjadi semangat manakala dilaksanakan bedah rumah atau membangun fasilitas lainnya terkait dengan bulan bakti gotong royong.

Hajatan nasional yang akan dilaksanakan 1-31 Mei di Kabupaten Minahasa Utara ini direncanakan dihadiri Presiden RI Joko Widodo bersama undangan, dan Pemprov Sulut terus memantapkan persiapan untuk suksesnya agenda ini

Pewarta : Oleh Karel A Polakitan
Editor : Catur Ujianto
Copyright © ANTARA 2024