Manado (ANTARA) - BRI Regional Office (RO) Manado bersama masyarakat membersihkan sampah di aliran sungai pasar tradisional Karombasan, Kota Manado, Sulawesi Utara (Sulut).

"Hal ini kami lakukan sebagai bentuk kecintaan terhadap lingkungan agar tetap bersih," kata Regional CEO BRI Manado Luthfi Iskandar di Manado, Sabtu.

Dia mengatakan warga di sekitar pasar tradisional Karombasan bersama karyawan BRI mengangkat sampah yang menumpuk di aliran sungai.
 

Sampah yang didominasi botol plastik dikumpulkan dalam karung dan ditimbang, kemudian dibawa ke TPA dan bank sampah.

Dia menjelaskan selain turun membersihkan sungai, BRI juga mengedukasi masyarakat terkait bahaya membuang sampah di sungai, menjaga kebersihan, dan lingkungan sehat.

Ia mengatakan hal ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kapasitas masyarakat dalam menjaga sungai dan kebersihan lingkungan.

Program bersih-bersih sungai dimulai pada 7 Desember 2023 di Sungai Belang, dilanjutkan di Sungai Tateli tanggal 12 Desember dan 16 Desember di Sungai Karombasan.



Luthfi Iskandar mengatakan aksi sosial ini dalam rangka menyambut ulang tahun ke-128 BRI pada 16 Desember 2023. Program ini dilaksanakan di 18 Regional Office BRI.

“Program ini menyasar sungai-sungai di kawasan padat penduduk dengan kondisi kotor dan dipenuhi tumpukan sampah. Hal ini merupakan tindakan nyata dan implementasi kepedulian BRI dalam menjaga lingkungan,” kata Luthfi.


Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Hence Paat
Copyright © ANTARA 2024