Manado, (AntaraSulut) – PT SHARP Electronics Indonesia (SEID) senantiasa berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia. Bertepatan dengan Valentine’s Day atau Hari Kasih Sayang pada 14 Februari 2015, SEID menggelar kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) berupa kelas fun cooking bersama puluhan anak dari panti asuhan Al-Muslimin Jakarta di Ancol Beach City Mall sebagai simbolis ungkapan rasa sayangnya kepada masyarakat Indonesia..

Pada acara ini, SHARP menggandeng Chef Kiki Ceria untuk mengkreasikan sejumlah resep kue dan minuman lezat yang diolah dengan menggunakan produk small home appliances dari SHARP. Uniknya, resep yang dibagikan untuk anak-anak pun bukanlah resep ‘biasa’. Di kelas masak ini, mereka diajak untuk membuat coklat dan kue Dorayaki kesukaan Doraemon!

Sejak awal tahun 2014 lalu, SHARP memang telah mendapuk tokoh kartun Doraemon sebagai ikon dari kampanye regionalnya yang diberi nama LOVE.LIFE. Kampanye ini mewakili keinginan SHARP untuk mempersembahkan produk dan layanan yang dapat mendekatkan setiap anggota keluarga (LOVE) dan membuat hidup mereka lebih bersemangat (LIFE). “Kami merasa konsep ini sangat pas dengan momen Hari Kasih Sayang. Karena itulah, kami mengajak anak-anak panti asuhan untuk belajar memasak bersama dengan cara yang menyenangkan agar mereka dapat turut merasakan semangat cinta kasih ini,” jelas Pandu Setio PR, CSR & Promotion Manager PT Sharp Electronics Indonesia

Pandu menambahkan, Doraemon dipilih sebagai brand ambassador karena ia dianggap paling pas untuk menggambarkan SHARP. Sosok serba bisa yang mampu mengeluarkan barang-barang unik dan inovatif, serta sangat kental akan citra Jepang. “Karena itulah, area Doraemon Secret Gadget Expo ini sengaja kami pilih sebagai lokasi penyelenggaraan acara agar anak-anak pun bisa lebih mengenal lebih dekat lagi dengan karakter kucing dari masa depan yang merupakan brand ambassador SHARP ini,” pungkasnya. 

Selain kue Dorayaki, pada kelas tersebut anak-anak juga diajari untuk membuat dan menghias Coklat, Doraemon Ice Blended dan Special Valentine’s Cake. Kue ini dibuat secara berkelompok oleh anak-anak untuk secara spesial dipersembahkan kepada para pengasuh mereka yang turut hadir mendampingi saat acara. “Selama ini, anak-anak mungkin ingin mengungkapkan rasa terima kasih kepada para pengasuh mereka namun bingung caranya. Melalui kegiatan ini, kami mencoba membantu mewujudkan keinginan anak-anak panti asuhan untuk menunjukkan rasa sayangnya kepada orang-orang terkasih. Mudah-mudahan kegiatan ini dapat memberi manfaat kepada anak-anak, terutama mendekatkan mereka satu sama lain sebagaimana konsep LOVE.LIFE yang diusung oleh SHARP dan meningkatkan semangat kebersamaan yang penuh kasih,” tutup Cicilius Dwi Tandiyo, Event Promotion PT Sharp Electronics Indonesia.

Acara Sharp Fun Cooking ini ditutup dengan acara bertukar coklat di antara anak-anak panti asuhan, pengasuh dan karyawan Sharp yang dilanjutkan dengan kunjungan ke dalam area pameran Doremon Secret Gadget Expo untuk melihat 100 piranti rahasia milik Doraemon..

Sekilas Tentang SHARP Cares 
CSR PT SHARP Electronics Indonesia (SEID) bernaung pada SHARP CARES (Creativity, Attention, Recovery, Earth, Sincerity). Creativity (Kreatifitas) mengandung arti  sikap kerja yang selalu mencari nilai lebih dan selalu membuat inovasi. Attention (Perhatian), SEID selalu memberikan perhatian khusus pada masalah sosial di Indonesia, seperti pendidikan, kesehatan, dan lingkungan. Recovery (Pemulihan), SEID di setiap kegiatannya berusaha untuk melakukan hal yang mampu  memberikan perbedaan dan memulihkan suatu kondisi bagi masyarakat menuju arah yang lebih baik. Earth (Bumi) yang berarti SEID peduli untuk menjaga Bumi agar dapat terus menopang kelangsungan hidup seluruh makhluk yang tinggal di dalamnya. Sincerity (Ketulusan hati) adalah sikap kerja yang mendasar untuk menghasilkan solusi yang berguna dan juga kebahagian bagi semua orang. SEID memfokuskan program CSR nya pada Pendidikan, Sosial, Kesehatan, dan Lingkungan. 



Pewarta : Oleh Nancy Lynda Tigauw
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024