Minahasa Utara, 12/9 (Antara Sulut) - Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Djouhari Kansil mengatakan koperasi perlu melakukan pembenahan struktur organisasi agar dapat terus hidup.
""Untuk itu kita perlu melakukan pembenahan dan perbaikan soal struktur organisasi sehingga koperasi yang ada terus memberikan kesejahteran kepada anggotanya," kata Wagub Kansil dalam sambutan HUT 67 Koperasi berlangsung di Minahasa Utara(Minut), Jumat.
Kansil mengatakan sejauh ini sektor koperasi telah membawa perkembangan cukup pesat.
Wagub memberi apresiasi terhadap koperasi dan UMKM di Minut karena telah mendapat penghargaan dari presiden.
Koperasi di Sulut, kata Kansil sekarang terus ada peningkatan.
"Dari data yang ada, koperasi di Sulut mencapai 1600 buah, dan harus diakui, masih ada kekurangan dalam sektor tersebut yang mengakibatkan koperasi yang awalnya baik, kini sudah tidak aktif," kata Kansil.
Kansil mengakui, banyak bantuan yang sudah diberikan oleh kementerian koperasi dan UMKM.
"Kiranya semua bantuan dapat digunakan sesuai dengan aturan yang ada dan digunakan sebaik-baiknya," kata Kansil.
Bupati Minahasa Utara Sompie Singal mengatakan koperasi yang ada di daerahnya akan terus dibenahi guna menjamin eksistensi dalam pengembangan organisasi.
Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Minahasa Utara Theodora Luntungan menyampaikan data riil koperasi yang tetap eksis di kabupaten itu 270 koperasi aktif dari 532 koperasi yang ada, sedangkan UMKM ada sekitar 4000-an.
"Ada 32 koperasi yang akan mendapat bantuan di tahun ini masing-masing berjumlah Rp15 juta, dengan total anggarannya senilai Rp480 juta," kata Luntungan.
Luntungan berharap, koperasi yang nantinya mendapat bantuan mampu memanfaatkan anggaran secara baik.
HUT koperasi yang di pusatkan di Minahasa Utara tersebut diikuti oleh 100 koperasi dan 200 UMKM se- Sulawesi Utara.

Pewarta : Oleh Melky Rudolf Tumiwa
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024