Manado (ANTARA) - Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sulawesi Utara (Sulut) menggelar lomba paduan suara dalam upaya melawan narkoba, di Kota Tomohon, Sabtu.
"Dengan menyanyi kita mengajak masyarakat Sulut lebih khusus Kota Tomohon untuk melawan narkoba," kata Kepala BNNP Sulut Brigjen Pol VJ Laut usai membuka lomba paduan suara bertajuk "Tomohon Sing Against Drugs".
Lasut mengatakan, dengan kegiatan ini berharap tersosialisasi tentang bahaya narkoba kepada masyarakat luas.
Penyalahgunaan narkoba sudah banyak yang terjadi di tengah-tengah masyarakat.
"Ini kita harus berantas. Untuk itu kita harus bersama-sama menyadari ini, dan kita bersama-sama mencegah penyalahgunaan itu," katanya.
Dia mengatakan pencegahan narkoba melalui menyanyi dinilai efektif.
" Karena dengan menyanyi kita menggemakan ke masyarakat bagaimana kita melawan narkoba,".katanya.
Pada lomba paduan suara yang digelar di GOR Parasamya Tomohon, setiap tim menyanyikan lagu wajib Mars BNN dan sebuah lagu bebas daerah, dan lomba tersebut diikuti utusan kelurahan di Kota Tomohon.
"Dengan menyanyi kita mengajak masyarakat Sulut lebih khusus Kota Tomohon untuk melawan narkoba," kata Kepala BNNP Sulut Brigjen Pol VJ Laut usai membuka lomba paduan suara bertajuk "Tomohon Sing Against Drugs".
Lasut mengatakan, dengan kegiatan ini berharap tersosialisasi tentang bahaya narkoba kepada masyarakat luas.
Penyalahgunaan narkoba sudah banyak yang terjadi di tengah-tengah masyarakat.
"Ini kita harus berantas. Untuk itu kita harus bersama-sama menyadari ini, dan kita bersama-sama mencegah penyalahgunaan itu," katanya.
Dia mengatakan pencegahan narkoba melalui menyanyi dinilai efektif.
" Karena dengan menyanyi kita menggemakan ke masyarakat bagaimana kita melawan narkoba,".katanya.
Pada lomba paduan suara yang digelar di GOR Parasamya Tomohon, setiap tim menyanyikan lagu wajib Mars BNN dan sebuah lagu bebas daerah, dan lomba tersebut diikuti utusan kelurahan di Kota Tomohon.