Kota Manado (ANTARA) - Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro), dengan meraih predikat Terbaik I dalam Perencanaan Pembangunan Daerah (PPD) Tahun 2022 di Sulawesi Utara (Sulut).

Hal ini dibuktikan dengan penyerahan piagam penghargaan oleh Direktur Jendral Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri, Dr Agus Fatoni, kepada Bupati Sitaro Evangelian Sasingen, Selasa (19/4) di Ballroom Hotel Four Poin, Manado.

Disaat yang bersamaan, kabupaten di utara Indonesia ini mendapat penghargaan Terbaik III Kategori Akses Sanitasi Layak se-Provinsi Sulut dalam Musyawarah Rencana Pembangunan
Musrenbang RKPD Provinsi Sulut Tahun 2023.

Sasingen mengatakan, penghargaan yang diterima merupakan hasil kerja keras oleh seluruh lapisan masyarakat di Kabupaten Kepulauan Sitaro. "Sejatinya,  penghargaan bukan tujuan utama pembangunan. Tapi meningkatkan kesejahteraan masyarakat," kata Sasingen.

Pewarta : Stenly Rein Mes Gaghunting
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024