Manado (ANTARA) - Dalam rangka pengecekan kesiapan Radar Integrated Maritime Surveillance System (IMSS), Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) VIII Manado Brigadir Jenderal TNI (Mar) I Wayan Airiwijaya, mengunjungi Pos TNI Angkatan Laut (Posal) Arakan, Kecamatan Tatapaan, Minahasa Selatan, Sulawesi Utara, Kamis.

Selain melakukan pengecekan Radar IMSS, kunjungan Danlantamal VIII juga sebagai bentuk perhatian pimpinan kepada prajuritnya dengan  melihat dari dekat kondisi baik personel maupun material dan fasilitas pendukung serta kesiapan Posal Arakan, sebagai salah satu satuan di jajaran Lantamal VIII.

Danlantamal Ariwijaya mengimbau personel Posal Arakan agar selain melaksanakan tugas pokok, juga turut serta dalam pembinaan potensi maritim terhadap masyarakat di sekitar.
"Jaga hubungan yang baik dengan masyarakat dengan melakukan kegiatan-kegiatan yang positif,"katanya.

 Danlantamal juga menekankan agar para pengawak meningkatkan deteksi intelijen guna mencegah secara dini tindak pelanggaran hukum di laut.
"Personel juga untuk menjaga kesehatan dengan dan tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam pandemi COVID-19 dan tetap semangat melaksanakan tugas,"katanya.

Kedatangan Danlantamal VIII di Posal Arakan disambut pengawak Posal diantaranya Letda Laut (E) Yogi Merdeka, Serma TTU Ambarita, Serka ESA Anton Eduard dan Kopda ETA Setyawan.

 

Pewarta : Jorie MR Darondo
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024