Manado (ANTARA) - Wali Kota Bitung, Sulawesi Utara(Sulut) Maurits Mantiri mengharapkan semangat pahlawan mampu memberikan inspirasi pada masyarakat saat ini untuk terus menggelorakan persatuan dan kesatuan bangsa.

"Masyarakat Kota Bitung harus terus menggelorakan semangat gotong royong serta persatuan dan kesatuan Indonesia,"kata Wali Kota Maurits pada peringatan Hari Pahlawan di Kota Bitung, Rabu.

Juga, katanya  mengembangkan toleransi terhadap perbedaan yang ada, dengan berdasarkan  Bhineka Tunggal Ika, berbeda beda namun tetap satu.

Dia mengatakan semangat, tekad, dan keyakinan pahlawan harusnya dapat menginspirasi dan menggerakan kita semua untuk mengemban misi bersejarah "menggalahkan" musuh yang seaungguhnya yaitu kemiskinan dan kebodohan dalam arti yang luas. 

"Hal ini sejalan dengan tema hari pahlawan 2021 "Pahlawanku Inspirasiku"," katanya.

Diketahui, dalam upacara Wali Kota bersama Wakil Wali Kota juga menyerahkan penghargaan pahlawan pada Unsur Fokopimda.

Maurits-Hengky bersama Unsur Fokopimda juga mengikuti tabur bunga di Taman Makam Pahlawan dan Pelabuhan Satrol, untuk mengenang Para Pahlawan yang telah gugur mendahului kita.
 

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024