Manado, (Antara Sulut) - Penerimaan siswa baru tingkat SMA dan SMK di Manado, Sulawesi Utara, akan dimulai secara serentak 4 Juni 2012 disekolah negeri,  menggunakan sistem online.

"Penerimaan siswa baru menggunakan sistem online ini baru diterapkan di SMA dan SMK negeri, sedangkan sekolah swasta menyusul," kata Kepala Dinas Pendidikan Manado Dante Tombeg, di Manado, Rabu.

Ia menjelaskan penerimaan siswa baru untuk tingkat SMA masih diterapkan di sekolah negeri, karena ini merupakan yang pertama diterapkan, sehingga belum diberlakukan merata ke setiap sekolah.

Menurut Tombeg, penerimaan siswa baru tersebut menggunakan sistem online ini dinilai sebagai cara yang paling "fair" karena bisa menekan kemungkinan terjadi penyimpangan, dan mencegah penumpukan siswa di sekolah-sekolah tertentu.

"Selain itu, cara pendaftaran online ini dibuat agar para siswa bisa memanfaatkan teknologi yang hasilnya lebih dipercaya," katanya.

Namun menurut dia harus tetap ada jadwal tertentu di setiap sekolah yang mewajibkan para siswa datang ke sekolah untuk melakukan verifikasi data faktual.

Tombeg mengatakan dalam PSB menggunakan sistem online ini semua sekolah diberikan kuota untuk menerima jumlah siswa sesuai dengan kemampuan sekolah. "Jangan sampai memaksakan menerima banyak siswa untuk mengakomodasi kepentingan oknum tertentu," ujarnya.

Anggota Komisi D Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Manado Stela Pakaja mengatakan penerimaan siswa baru secara online ini adalah cara yang paling baik, karena hasilnya akan adil bagi para siswa.

"Kami mendukung sepenuhnya cara ini karena pasti akan membantu para siswa, dan kami harapkan hal ini diberlakukan untuk semua sekolah karena akan berdampak positif terhadap siswa," kata Pakaja. ***3***
(guntur/@antarasulutcom/T.KR-JHB/B/E005/E005) 30-05-2012 09:46:41

Pewarta : Joice Bukarakombang
Editor : Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2024