Manado (ANTARA) - Kepala Bidang Perdagangan Dalam Negeri  Disperindag Sulut Ronny Erungan mengatakan pasar murah Natal akan mampu kendalikan laju angka inflasi Kota Manado dan daerah lainnya di Sulut.

"Desember biasanya angka inflasi Manado tinggi dan sering berada di atas rata-rata angka nasional sehingga dengan adanya pasar murah Natal diharapkan mampu menekan inflasi," kata Ronny, di Manado, Rabu.

Dia mengatakan biasanya laju inflasi di Manado akan meningkat pada Desember karena tingginya tingkat konsumtif masyarakat. 

Dengan adanya pasar murah, katanya, maka pergerakan inflasi tersebut bisa ditekan.

Ia mengharapkan pasar murah tersebut dapat menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok seperti beras, cabai, tomat dan pangan lainnya di Manado, yang biasa memicu angka inflasi.

"Saya harap masyarakat dapat memanfaatkan pasar murah Natal kali ini," katanya.

Dengan tujuan, katanya, agar masyarakat tidak perlu berbonding-bondong ke pasar dan swalayan sehingga memicu peningkatan harga barang.

"Pemerintah berharap harga sejumlah kebutuhan pokok akan tetap stabil, pasokan aman jelang Natal," jelasnya.
 

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024