Manado (ANTARA) - Deputi Bidang  Koordinasi Peningkatan Kualitas Kesehatan dan  Pembangunan Kependudukan Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Agus Suprapto mengatakan pencanangan Sekolah Bersih Narkoba (Bersinar) merupakan momen baik bagi
pembangunan sumber daya manusia ke depan.
"Salah satunya bagaimana para generasi muda terhindar dari berbagai kegiatan yang tidak perlu dilakukan seperti terhindar dari penggunaan narkoba,"kata Asus Suprapto,  di Manado, Senin, usai pencanangan Sekolah Bersinar di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri V Manado.
Ia mengatakan kelompok-kelompok siswa yang dijadikan Satgas, menjadi kunci utama di SMK V agar generasi muda aman dari Narkoba.
"Bukan saja hanya di sekolah tersebut, tetapi juga di lingkungannya dan dapat memicu sekolah-sekolah lain membentuk Satgas-Satgas baru, sehingga generasi muda kita aman dari Narkoba," katanya.
Ia menambahkan, pencanangan Sekolah Bersinar ini, bisa menjadi contoh secara nasional untuk kegiatan Indonesia Bersinar.
Ia mengapresiasi dukungan Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi Sulawesi Utara Brigjen Pol VJ Lasut serta Kepala Dinas Pendidikan Nasional Grace Punuh dalam kegiatan ini.
"Diharapkan juga bagaimana kegiatan ini bisa diterapkan pada sekolah-sekolah lain di Sulut," katanya.
Pada pencanangan Sekolah Bersinar tersebut ditandai dengan pemukulan Tetengkoreng oleh Deputi Agus Suparpto, Kepala BNNP Sulut Brigjen VJ Lasut dan Kepala Dinas Pendidikan Nasional Grace Punuh.
Kemudian penandatanganan dukungan bersama "War on Drugs" menuju Indonesia Bersinar, serta pelantikan 30 Satgas terdiri guru dan murid SMK.
Pada saat tersebut juga Deputi Agus Suprapto menyerahkan bantuan masker kepada sekolah tersebut.  
 

 

Pewarta : Jorie MR Darondo
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024