Manado (ANTARA) - Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol RZ Panca Putra bersama Wakapolda Brigjen Pol Rudi Darmoko dan Irwasda Kombes Pol Ahmad Alwi menerima penganugerahan Brevet Bhayangkara Bahari Utama Kehormatan.

Direktur Polairud Polda Sulut Kombes Pol Edward Indharmawan EC di Bitung, Selasa, mengatakan penganugerahan Brevet Kehormatan ini berdasarkan Surat Keputusan Dirpolair Korpolairud Baharkan Polri Nomor Kep/33/XI/2020.

"Tanda kehormatan ini diberikan atas jasa dan perhatian yang besar terhadap kelautan dan telah berjasa terhadap kemajuan organisasi Kepolisian Perairan," katanya.

Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol Jules Abraham Abast mengatakan penyerahan Brevet Kehormatan ini dilaksanakan dalam kegiatan syukuran Hari Ulang Tahun (HUT)ke-70 HUT Polairud, yang dilaksanakan di Mako Ditpolairud Polda Sulut, Tandurusa Bitung.

Brevet tersebut diserahkan oleh Direktur Polairud Polda Sulut Kombes Pol Edward Indharmawan EC.

Sebelumnya Kapolda Sulut Irjen Pol RZ Panca Putra didampingi Direktur Polairud Kombes Pol Edward EC Indharmawan dan para pejabat utama Polda Sulut mengikuti upacara peringatan HUT ke-70 Polairud.

Kegiatan tersebut dipusatkan di Markas Polairud Baharkam Polri Jakarta dan diikuti secara virtual oleh jajaran Polairud di seluruh Indonesia dan di Sulut, digelar di Markas Komando Polairud Polda Sulut, Tandurusa Bitung.

Jules Abast mengatakan kegiatan upacara diikuti secara virtual oleh seluruh jajaran Polairud di Markas masing-masing, di seluruh Indonesia.

"Kegiatan ini tetap mengedepankan protokol kesehatan pencegahan COVID-19," katanya.

Pewarta : Jorie MR Darondo
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024