Manado (ANTARA) - Bupati Minahasa, Dr Royke Octavian Roring mengharapkan agar semua pejabat dan aparatur sipil negara(ASN) di lingkup Pemerintah Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara (Sulut) untuk hadir sebagai pelayan bagi masyarakat.
"Hadirlah sebagai pelayan masyarakat," kata Bupati Royke Roring pada sejumlah kepada Camat, Sekretaris Kecamatan, Kepala Bidang, Lurah dan Kepala Seksi di Minahasa, Kamis.
ASN dan pejabat dilingkup Pemerintah Daerah Minahasa, kata Bupati Royke harus merubah paradigma menjadi birokrasi yang melayani masyarakat.
“Semua ASN harus benar-benar menjadi birokrasi yang melayani masyarakat bukan minta dilayani,” katanya.
Apalagi, katanya, di masa pandemi saat ini, pemerintah harus benar-benar hadir di tengah masyarakat, dan terus mengingatkan warga agar mereka menjaga kesehatan, jangan abaikan protokol kesehatan COVID-19.
Diingatkan juga agar terus mengimbau masyarakat untuk tetap melaksanakan protokol kesehatan dengan melaksanakan gerakan 3M yakni memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.
Bupati Royke mengatakan kerjakan tugas dan tanggung jawab yang dipercayakan dengan mendahulukan kepentingan-kepentingan umum.
"Hadirlah sebagai pelayan masyarakat," kata Bupati Royke Roring pada sejumlah kepada Camat, Sekretaris Kecamatan, Kepala Bidang, Lurah dan Kepala Seksi di Minahasa, Kamis.
ASN dan pejabat dilingkup Pemerintah Daerah Minahasa, kata Bupati Royke harus merubah paradigma menjadi birokrasi yang melayani masyarakat.
“Semua ASN harus benar-benar menjadi birokrasi yang melayani masyarakat bukan minta dilayani,” katanya.
Apalagi, katanya, di masa pandemi saat ini, pemerintah harus benar-benar hadir di tengah masyarakat, dan terus mengingatkan warga agar mereka menjaga kesehatan, jangan abaikan protokol kesehatan COVID-19.
Diingatkan juga agar terus mengimbau masyarakat untuk tetap melaksanakan protokol kesehatan dengan melaksanakan gerakan 3M yakni memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.
Bupati Royke mengatakan kerjakan tugas dan tanggung jawab yang dipercayakan dengan mendahulukan kepentingan-kepentingan umum.