Tahuna, Sulut (ANTARA) - Kepala Subdivre Bulog Tahuna Kabupaten Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara, Meydi Maxi Wongkar mengatakan pihaknya akan menambah beras sebanyak 600 ton untuk stok di gudang.

"Kami sudah memesan beras medium sebanyak 600 ton untuk menambah stok beras di gudang Tona Tahuna, Sangihe," katanya di Tahuna, Sulut, Sabtu.

Menurut dia, Bulog terus berupaya agar stok beras tetap tersedia sampai akhir 2020, sehingga akan didatangkan tambahan beras jenis medium.

Dia mengatakan, stok beras di gudang Tona Tahuna saat ini sebanyak 175.316 kg terdiri atas beras medium sebanyak 137.416 kg dan jenis premium 37.900 kg.

Selain beras, di gudang Bulog juga tersedia minyak goreng dan tepung terigu.

"Gudang Bulog Tahuna juga memiliki stok minyak goreng sebanyak 2.508 kg dan tepung terigu sebanyak 4.240 kg," kata dia.

Bulog Tahuna kata dia tetap berupaya stok pangan khususnya beras dan minyak goreng serta tepung terigu tetap tersedia untuk kebutuhan masyarakat.

"Kami menjamin ketersediaan pangan untuk masyarakat di Kabupaten Sangihe sampai beberapa bulan ke depan," kata dia.

Dia mengatakan, setiap hari, Bulog menjual bahan pangan di pasar tradisional Towo dengan harga murah.

Kegiatan ini akan dilakukan terus oleh Bulog guna membantu masyarakat memperoleh bahan pangan yang lebih murah.

"Apabila masyarakat membutuhkan beras Bulog, silahkan menghubungi petugas di pasar Towo Tahuna," kata dia.

Pewarta : Jerusalem Mendalora
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024