Minahasa, Sulut (ANTARA) - Sejumlah fasilitas umum di Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara disterilisasi dengan penyemprotan cairan disinfektan, yang dilakukan oleh para petugas khusus dari pemerintah daerah setempat.
"Kami melakukan penyemprotan di sejumlah sarana publik, untuk mencegah penyebaran virus Covid-19," kata Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Pemkab Minahasa, Maya Kainde di Tondano, Jumat.
Dia mengungkapkan sejumlah area publik yang disterilisasi yakni perkantoran pemerintah, perbankan, tempat ibadah, dan fasilitas umum.
"Kami lakukan penyemprotan di fasilitas umum yang banyak interaksi masyarakat," katanya.
Selain itu, menurut Maya pihak Pemkab Minahasa menyiapkan wadah pencuci tangan di sejumlah fasilitas umum, serta hand sanitizer.
"Pemkab tetap berupaya keras untuk melakukan pencegahan penyebaran virus ini," ujarnya.
Dia juga mengingatkan kesadaran masyarakat untuk menaati imbauan dari pemerintah, dengan tidak beraktivitas di luar ruangan, serta menjalankan perilaku hidup bersih dan sehat.
"Kepatuhan masyarakat untuk menaati imbauan dari pemerintah, akan memaksimalkan pencegah terhadap penyebaran virus ini," tandasnya.
Pemkab Minahasa sterilkan fasilitas umum
Petugas dari Pemkab Minahasa melakukan penyemprotan desinfektan di salah satu gereja di Tondano, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara, Jumat (20/3/2020). (Nancy Tigauw)