Paris (ANTARA) - Saham-saham Prancis kembali terpuruk pada perdagangan Jumat (28/2), dengan indeks acuan CAC 40 di Bursa Efek Paris tergelincir 3,38 persen atau 185,70 poin, menjadi ditutup di 5.309,90 poin.

Dari 40 saham perusahaan-perusahaan besar pilihan yang tergabung dalam komponen indeks CAC 40 tercatat hanya satu saham yang berhasil berakhir di wilayah positif, selebihnya 39 saham jatuh.

Perusahaan minyak dan gas global, TechnipFMC, menderita kerugian paling besar (top loser) di antara saham-saham unggulan atau blue chips, dengan nilai sahamnya anjlok 7,31 persen.

Diikuti oleh saham perusahaan multinasional kedirgantaraan Eropa Airbus Group yanh kehilangan 6,97 persen, serta perusahaan jasa keuangan dan perbankan Prancis Credit Agricole jatuh 6,69 persen.

Satu-satunya yang berhasil membukukan keuntungan dari saham-saham unggulan adalah kelompok perusahaan konglomerat produsen barang-barang fashion mewah multinasional LVMH yang naik 0,27 persen.
 

Pewarta : Apep Suhendar
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024