Manado (ANTARA) - PT Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Utara dan Gorontalo (Bank SulutGo/BSG) mendorong peningkatan produktivitas dan pemasaran komoditi jagung di Kabupaten Bolaang Mongondow  Utara (Bolmut), Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).

"Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, Bank SulutGo dan Raewaya Group melalui Koperasi Tuama Raewaya, melakukan perjanjian kerja sama tentang Pola Kemitraan Peningkatan Produktivitas dan Pemasaran Jagung di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara," kata Direktur Utama BSG Jeffry A M Dendeng, di Manado, Rabu.

Jeffry mengatakan pelaksanaan PKS ini dalam rangka meningkatkan perekonomian rakyat terutama bagi petani melalui penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR)

Dendeng menegaskan dengan PKS ini diharapkan penyaluran KUR bisa tepat sasaran dan dapat dirasakan manfaatnya bagi petani dalam meningkatkan kesejahteraannya.

“Diharapkan dukungan ini akan mendorong peningkatan perekonomian masyarakat khususnya petani melalui pembiayaan KUR.” ujar Dendeng.

Dia juga mengapresiasi dukungan Pemkab Bolmut dan manajemen koperasi Tuama Raewaya selaku pihak swasta.

Owner Raewaya group Joune Ganda mengatakan kerja sama dengan PT Bank Sulut dalam hal penyaluran KUR ini, merupakan dukungan nyata Raewaya group terhadap upaya dan program strategis pihak perbankan dan pemerintah Kabupaten Bolmut dalam bidang pertanian.

“Kerja sama ini merupakan komitmen dan keikutsertaan Raewaya group dalam mendukung dan mensukseskan pembangunan ekonomi kerakyatan yang menjadi program unggulan ODSK," kata wakil ketua bidang ekonomi DPD PDI Perjuangan Sulut itu.

Dia mengatakan sambil berharap agar para petani di wilayah Kabupaten Bolmut dapat memanfaakan paket KUR sesuai dengan peruntukkan dan mengapresiasi kepercayaan PT Bank SulutGo kepada koperasi milik Raewaya group miliknya dalam kaitan penyaluran KUR tersebut.
 

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024