Manado (ANTARA) - Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey mengatakan program Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) tak melulu menekan angka kelahiran.

"Ada persoalan lainnya di Sulut yang juga harus diperhatikan BKKBN yaitu kanker serviks," sebut Gubernur Olly di Manado, Jumat.

Penanganan terhadap kanker serviks ini, katanya, butuh sinergitas BKKBN dengan dinas kesehatan tingkat provinsi maupun kabupaten dan kota.

"Penyakit yang menyerang kaum perempuan itu (kanker serviks) terus meningkat di Sulut, harus segera mendapatkan penanganan, para pihak apakah BKKBN ataupun dinas kesehatan harus bahu-membahu menangani penyakit ini," sebut dia.

BKKBN, lanjut gubernur, memiliki perlengkapan lebih lengkap yang mampu menjangkau hingga ke pelosok-pelosok dan desa terpencil.

Di satu sisi, karena penjangkauan yang lebih luas, BKKBN dapat memanfaatkan dengan memberikan sosialisasi untuk meningkatkan pemahaman dan penyadaran bagaimana melakukan pencegahan dini.

"Perempuan sebagai bagian mempersiapkan generasi masa depan Sulut yang hebat dan mampu berkompetisi. Sosialisasi harus lebih intensif dilakukan," sebutnya.

Dia pun berharap, kaum perempuan aktif memeriksakan status kesehatannya ke pusat-pusat layanan kesehatan yang telah disediakan pemerintah.

Pewarta : Karel Alexander Polakitan
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024