Tahuna (ANTARA) - Kepala Subdivre Bulog Tahuna Kabupaten Kepulauan Sangihe Sulawesi Utara Meydi Maxi Wongkar mengatakan, stok beras di gudang Bulog masih tetap aman dan mencukupi kebutuhan masyarakat untuk beberapa bulan.

"Stok beras di gudang Bulog masih mencukupi untuk kebutuhan masyarakat kepulauan beberapa bulan," kata Meydi Maxi Wongkar di Tahuna, Rabu.

Menurut dia, Bulog Tahuna saat ini menangani kebutuhan beras untuk masyarakat kepulauan yang ada di tiga kabupaten.

"Kami sampai saat ini masih bertanggungjawab untuk menyiapkan beras bagi masyarakat yang ada di kabupaten Sangihe dan Sitaro serta Talaud," kata dia.

Dia mengatakan, sampai pertengahan bulan Juli ini, stok beras di lima gudang milik Bulog masih sangat banyak sehingga masyarakat tidak perlu kuatir.

"Masyarakat yang ada di tiga kabupaten kepulauan tidak perlu kuatir terhadap ketersediaan pangan sebab beras di lima gudang milik Bulog masih cukup," kata dia.

Menurutnya, lima gudang milik Bulog menyimpan beras sebanyak 1.533.566 ton.

"Sampai saat ini masih ada 1.533.566 ton beras yang tersimpan di lima gudang," kata dia.

Khusus di gudang Tona Tahuna kata dia, terdapat 514.113 ton beras sedangkan di gudang Siau 323.910 ton dan di Beo 92.470 ton, gudang Lirung 156.470 ton dan gudang Melonguane 346.103 ton.

"Dengan stok beras seperti ini kata dia, dijamin kebutuhan pangan khususnya beras sangat mencukupi kebutuhan masyarakat," kata dia.

Pewarta : Jerusalem Mendalora
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024