Manado, (Antaranews Sulut) - Dana desa diperkirakan akan meningkatkan investasi di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) tahun 2019.

Gubernur Sulut Olly Dondokambey mengatakan kinerja Investasi Sulawesi Utara pada tahun 2019 diperkirakan meningkat seiring dengan percepatan pembangunan infrastruktur oleh pemerintah serta perkiraan realisasi belanja modal pemerintah yang menunjukkan tren peningkatan. 

Selain itu, katanya, relaksasi kebijakan loan to value diperkirakan akan meningkatkan pembangunan perumahan. 

Realisasi Dana Desa dan rencana penyaluran Dana Kelurahan di tahun 2019 diperkirakan juga berperan meningkatkan kinerja investasi.

Gubernur mengajak semua masyarakat ciptakan suasana dan kondisi daerah yang nyaman sehingga investor senang berinvestasi di daerah ini.***
 

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Nancy Lynda Tigauw
Copyright © ANTARA 2024