Manado, 11/1  (Antara) - Kepala Badan Keamanan Laut (Kabakamla) RI, Laksamana Madya Bakamla A. Taufiq R, mengunjungi  pangkalan armada Kamla di Serei, Minahasa Utara serta meninjau KN Gajah Laut 4804.

Selain meninjau Serei, Kabakamla juga melakukan tatap muka dengan personel Zona Maritim Tengah Bakamla, di Manado, Kamis.(10/1)

 Kabakamla  A Taufiq dalam tatap muka itu antara lain mengatakan supaya personel untuk melaksanakan tugas dengan ikhlas.

 Akan dilaksanakan pendidikan dasar militer (Dikdasmil) bagi personel Bakamla yang belum pernah melaksanakan pendidikan jasmani militer dan pendidikan dasar Polisi.

"Personel untuk jangan  sungkan menggunakan atribut atau seragam," katanya. Sekretaris Daerah Provinsi Sulut Edwin Silangen dan Kabakamla RI Laksamana Madya Bakamla A. Taufiq R, (foto ist) ((1))
Terkait dengan  kejadian di laut baik kecelakaan laut dan kegiatan illegal yang terjadi wilayah kerja zona, Kabakamla memintakan  agar segera diaksi, diatasi dan dilaporkan hasilnya.

 Kabakamla RI Laksamana Madya Bakamla A. Taufiq R, pada tatap muka itu didampingi Kepala Kantor Kamla Zona Maritim Tengah Laksma Bakamla Bastomi Sanap,   dihadiri seluruh personel Kamla Zona Maritim Tengah, SPKKL Bitung dan Stasiun Bumi Manembo nembo. Kabakamla RI Laksamana Madya Bakamla A. Taufiq R, memberikan arahan kepada personelKamla Zona Maritim Tengah, SPKKL Bitung dan Stasiun Bumi Manembo nembo.(foto ist) ((1)) ***

Pewarta : Jorie MR Darondo
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024