Manado, 16/10 (Antaranews Sulut) - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) meningkatkan kualitas layanan data di seluruh wilayah layanannya, termasuk luar pulau Jawa yang kali ini di Sulawesi Utara (Sulut).

"Hal ini dilakukan untuk membantu pemerintah untuk mengembangkan aktivitas perekonomiannya, karena layanan data sangat berperan penting di zaman sekarang," kata Group Head Commercial Go To Market XL Axiata, Rahmadi Mulyohartono melalui Commercial Go To Market (GTM) XL Axiata, Utara Bangun Kusumo di Manado, Selasa.

Dia mengatakan trafik layanan data yang terus meningkat seiring dengan peningkatan jumlah pengguna smartphone dan juga aktivitas digital pelanggan mengharuskan XL Axiata untuk terus mampu menjaga kualitas layanannya.

"Sulut menjadi salah satu fokus area XL Axiata dalam peningkatan kualitas layanan data melalui penambahan jumlah BTS di sejumlah kabupaten dan kota," jelasnya.

Ia mengatakan Manado menjadi kota pertama di kawasan Timur Indonesia yang merasakan manfaat layanan 4G LTE dari Xl Axiata sejak 2015. Hal tersebut menunjukkan bahwa Sulawesi Utara memiliki potensi pasar yang besar.

"Untuk itulah pembangun infrastruktur di area ini terus ditingkatkan untuk mengakomodir peningkatan trafik," katanya.
  MEDIA UPDATE XL NORTH AREA MANADO Comercial Go To Market (GTM) XL Axiata, Utara Bangun Kusumo pada Media Update perluasan Jaringan di Kota Manado, Sulawesi Utara, Selasa (16/10/2018). ANTARA SULUT/Adwit B Pramono. (ANTARA FOTO/ADWIT B PRAMONO)
Dia mengatakan dalam setahun terakhir, trafik layanan data XL Axiata di Sulut meningkat hingga 94 persen. Sementara itu jumlah pelanggan yang menggunakan layanan data kini telah mencapai kurang lebih 1,1 juta, atau sekitar 88 persen dari total pelanggan XL Axiata di Sulut.

"Salah satu faktor pendorong peningkatan pelanggan dan trafik data adalah diluncurkannya sejumlah program yang menarik, yang mampu memberikan benefit lebih bagi pelanggan," jelasnyta.

Peningkatan trafik terjadi hampir di semua kota/kabupaten, katanya, trafik tertinggi antara lain terjadi di kota/kabupaten seperti Kota Palu, Kota Manado, Kabupaten Parigi Moutong, serta Kabupaten Minahasa Utara dengan peningkatan mencapai 94 persen.

XL Axiata akan terus melakukan sosialisasi manfaat layanan data di daerah-daerah yang dinilai masih belum maksimal pemakaiannya.

Pada semester pertama 2018, XL Axiata telah memiliki lebih dari 111 ribu BTS, lebih dari 67 persen nya merupakan BTS 3G dan 4G untuk mendukung layanan data.

Pembangunan infrastruktur BTS 4G akan terus dilakukan selaras dengan fokus XL Axiata untuk menjadi perusahaan penyedia layanan koneksi data pilihan di Indonesia.
  MEDIA UPDATE XL NORTH AREA MANADO Regional Sales Manager (RSM) Sulutenggo XL Axiata, Andi Ikhsan pada Media Update perluasan Jaringan di Kota Manado, Sulawesi Utara, Selasa (16/10/2018). ANTARA SULUT/Adwit B Pramono. (ANTARA FOTO/ADWIT B PRAMONO)
Vice President North Region XL Axiata, Desy Sari Dewi melalui Regional Sales Manager (RSM) Suluttenggo XL Axiata, Andi Ikhsan mengatakan, XL Axiata menyediakan beragam produk untuk mengakomodir kebutuhan layanan data dan digital masyarakat di Sulawesi Utara ini. Beberapa layanan yang dipercaya sesuai dengan kebutuhan para warga kota Manado antara lain Paket YouTube, Xtra Combo Lite dan Xtream Smartphone 4G.

Paket Xtra Combo Lite merupakan produk unggulan dari XL yang memberikan benefit internet mulai dari 4.5GB hingga 37GB, yang mana di kota-kota tertentu akan mendapatkan tambahan kuota dari 1.5GB hingga 18GB yang dapat digunakan di semua jaringan.

"Hal ini dilakukan untuk dapat meningkatkan experience pelanggan dalam penggunaan layanan data," jelasnya.

Paket Xtra Combo Lite ini dapat dinikmati oleh pelanggan baru dan pelanggan lama yang sudah memiliki paket Xtra Combo Lite. Bagi pelanggan baru, manfaat dari program ini bisa langsung didapatkan begitu aktivasi kartu. Bagi pelanggan lama, manfaat akan didapatkan setelah pelanggan melakukan perpanjangan paket data baru.

Khusus wilayah Sulut, kota-kota yang dapat menikmati benefit tambahan berupa "Double Lokal Kuota" yaitu Kota Tomohon, Kota Manado, Kab. Minahasa, Kota Bitung, Kabupaten Minahasa Selatan, Kabupaten Minahasa Tenggara, dan Kabupaten Minahasa Utara, Jika nomor pelanggan dipakai di luar wilayah kota/kabupaten tersebut, maka tambahan kuota tidak berlaku.
  MEDIA UPDATE XL NORTH AREA MANADO Retail outlet area manado dan sekitarnyamengikuti kegiatan Media Update perluasan Jaringan di Kota Manado, Sulawesi Utara, Selasa (16/10/2018). ANTARA SULUT/Adwit B Pramono. (ANTARA FOTO/ADWIT B PRAMONO)

(T.KR-NCY/B/A025/A025) 16-10-2018 16:02:09

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Nancy Lynda Tigauw
Copyright © ANTARA 2024