Minahasa Tenggara, (Antaranews Sulut) - Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Minahasa Tenggara Desthen Katiandagho mengungkapkan sejumlah objek wisata yang ada di daerah tersebut mulai dilirik investor.

"Sejauh ini sudah ada beberapa investor yang mengungkapkan ketertarikan mereka untuk melakukan investasi pada beberapa objek wisata," katanya di Ratahan, Kamis.

Menurut Desthen sejumlah objek wisata yang menarik para investor tersebut yakni yang berada di kawasan pesisir pantai.

"Kebanyakan mereka tertarik bukan hanya keindahan pantainya, melainkan juga keindahan bawah laut," katanya.

Beberapa objek wisata yang diminati diantaranya Pantai Lakban, kawasan Taman Laut Tumbak, Pantai Lumintang, Pantai Bentenan.

"Untuk Taman Laut Tumbak juga sudah ada investor yang meliriknya, rencananya akan kita gaet investor swasta yang bersedia untuk menanam modalnya di sana," katanya.

Ia menambahkan, upaya promosi pariwisata yang dilakukan oleh pihaknya dalam beberapa tahun terakhir mulai menunjukkan dampak positif bagi pengembangan wisata.

"Makanya kita terus berusaha untuk mempromosikannya lewat pameran-pameran, seperti tahun-tahun sebelumnya, sehingga makin banyak wisatawan maupun investasi pariwisata yang masuk ke daerah kita," ujarnya.

Sementara itu untuk objek wisata lainnya kata Desthen pihak Pemkab Minahasa Tenggara sedang mempersiapkan beberapa fasilitas penunjang bagi para wisatawan.

(T.KR-AIK/B/G004/G004) 14-09-2018 23:30:37

Pewarta : Arthur Ignasius Karinda

Copyright © ANTARA 2024