Manado, (Antaranews Sulut) -Bank Banten siap mengaplikasikan sistem Gerbang Pembayaran Nasional (GPN) di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
"Sebagai bank pembangunan daerah yang memiliki cabang di Kota Manado, sudah siap mengaplikasikan sistem GPN," kata Kepala Bank Banten Cabang Manado Sonya Tangkere di Manado, Rabu.
Sonya mengatakan masyarakat mendapat kesempatan menukarkan kartu ATM/debit bank yang dimilikinya menjadi kartu berlogo GPN.
Selain dilakukan penukaran kartu dan sosialisasi, dalam setiap kegiatan baik aktivitas seni, olahraga, dan hiburan di Kota Manado, Bank Banten akan terus menyosialisasikan sistem GPN.
Dia menjelaskan GPN adalah sistem yang terdiri atas standar, switching dan services yang dibangun melalui seperangkat aturan dan mekanisme untuk mengintegrasikan berbagai instrumen dan kanal pembayaran.
Dengan interkoneksi dan interoperabilitas, GPN memungkinkan transaksi elektronik dapat digunakan seluruh masyarakat Indonesia sehingga masyarakat dapat menikmati layanan transaksi elektronik yang aman, berkualitas, dan efisien.
Adanya GPN diharapkan masyarakat tidak perlu lagi memiliki banyak kartu untuk bertransaksi dan infrastruktur pemrosesan pembayaran (EDC) dapat disebar lebih merata tidak hanya di kota-kota besar yang pada akhirnya akan meningkatkan efisiensi waktu dan biaya.
Kepala Bank Indonesia Perwakilan Sulut Soekowardojo mengatakan masyarakat tidak perlu khawatir mengenai keamanan data karena seluruh proses dilakukan di dalam negeri melalui jaringan domestik (ATM Bersama, Prima, Alto, dan Link).
Bahkan, katanya, masyarakat juga dapat menikmati biaya administrasi yang lebih murah karena seluruh pemrosesan dilakukan di domestik dan bank tidak dikenakan biaya lisensi logo.
(T.KR-NCY/B/G004/G004) 22-08-2018 09:05:51
"Sebagai bank pembangunan daerah yang memiliki cabang di Kota Manado, sudah siap mengaplikasikan sistem GPN," kata Kepala Bank Banten Cabang Manado Sonya Tangkere di Manado, Rabu.
Sonya mengatakan masyarakat mendapat kesempatan menukarkan kartu ATM/debit bank yang dimilikinya menjadi kartu berlogo GPN.
Selain dilakukan penukaran kartu dan sosialisasi, dalam setiap kegiatan baik aktivitas seni, olahraga, dan hiburan di Kota Manado, Bank Banten akan terus menyosialisasikan sistem GPN.
Dia menjelaskan GPN adalah sistem yang terdiri atas standar, switching dan services yang dibangun melalui seperangkat aturan dan mekanisme untuk mengintegrasikan berbagai instrumen dan kanal pembayaran.
Dengan interkoneksi dan interoperabilitas, GPN memungkinkan transaksi elektronik dapat digunakan seluruh masyarakat Indonesia sehingga masyarakat dapat menikmati layanan transaksi elektronik yang aman, berkualitas, dan efisien.
Adanya GPN diharapkan masyarakat tidak perlu lagi memiliki banyak kartu untuk bertransaksi dan infrastruktur pemrosesan pembayaran (EDC) dapat disebar lebih merata tidak hanya di kota-kota besar yang pada akhirnya akan meningkatkan efisiensi waktu dan biaya.
Kepala Bank Indonesia Perwakilan Sulut Soekowardojo mengatakan masyarakat tidak perlu khawatir mengenai keamanan data karena seluruh proses dilakukan di dalam negeri melalui jaringan domestik (ATM Bersama, Prima, Alto, dan Link).
Bahkan, katanya, masyarakat juga dapat menikmati biaya administrasi yang lebih murah karena seluruh pemrosesan dilakukan di domestik dan bank tidak dikenakan biaya lisensi logo.
(T.KR-NCY/B/G004/G004) 22-08-2018 09:05:51