Manado, (Antaranews Sulut) - Harga cabai rawit dan tomat di sentra perdagangan Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) mengalami penurunan hingga 16,67 persen.

"Pada pekan kedua Juli 2018, tomat apel turun cukup signifikan yakni sebesar 16,67 persen dari Rp8.750 per kg menjadi Rp7.500 per kg," kata Kepala Bidang Perdagangan Dalam Negeri Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sulut Hanny Wajong di Manado, Jumat.

Sedangkan harga cabai rawit, mengalami penurunan tipis dari Rp58 ribu menjadi Rp57 ribu atau 1,72 persen.

Dia mengatakan jika harga mengalami penurunan berarti stok di tangan petani cukup banyak, dan mampu memenuhi kebutuhan masyarakat.

Memang, katanya, produksi cabai dan tomat di sentra petani cukup banyak sehingga harga mengalami penurunan.

"Ini merupakan hukum pasar yang biasanya terjadi," katanya.

Ia menjelaskan pemerintah akan terus melakukan pemantauan harga kebutuhan pokok agar tetap tersedia di pasaran, dan mampu memenuhi kebutuhan konsumen.

"Jangan sampai terjadi kekosongan, karena akan sangat berdampak pada semua sektor," jelasnya.

Sejauh ini, katanya, rata-rata kebutuhan pokok di pasar tradisional Kota Manado cukup aman, kalaupun mengalami pergerakan masih dalam kondisi yang wajar.



(T.KR-NCY/B/G004/G004) 13-07-2018 17:40:00

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw

Copyright © ANTARA 2024