Manado, 18/6 (Antaranews Sulut) - PT PLN Persero mengimbau kepada masyarakat di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) agar jika memasang bendera dukungan piala dunia jangan sampai mendekati jaringan listrik.

"Saya harap masyarakat memasang umbul-umbul dukungan pemain sepak bola piala dunia tidak mendekati jaringan listrik karena sangat berbahaya," kata Manager PLN Area Manado Kuswantono di Manado, Senin.

Kuswantono mengatakan bendera dukungan kepada negara-negara yang masuk dalam piala dunia boleh saja, tapi harus berada pada tempat yang tepat.

"Jika mendekati jaringan listrik yang bertegangan tinggi, bisa mengancam jiwa manusia," katanya.

Sehingga, imbauan ini diharapkan segera tersampaikan kepada masyarakat, karena menurut pantauan tim PLN, banyak masyarakat yang memasang bendera dukungan mendekati jaringan listrik.

Sehingga, katanya, bisa saja terjadi pemadaman listrik, jika umbul-umbul tersebut mengenai kabel listrik yang sangat sensitif.

PLN terus melakukan edukasi kepada masyarakat dan pelanggan agar lebih hati-hati dalam memasang bendera dukungan tersebut.

Pihaknya telah membentuk tim siaga baik masa libur Lebaran dan perhelatan permainan sepak bola piala dunia, dengan mengerahkan 100 lebih personil.



(T.KR-NCY/B/O001/O001) 18-06-2018 12:15:53

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Nancy Lynda Tigauw
Copyright © ANTARA 2024