Sitaro, (Antaranews Sulut) - Pemerintah Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro) menggelar pertemuan dengan pemuka agama dan menyerahkan bantuan untuk rumah ibadah.

"Pemberian bantuan pembangunan rumah ibadah merupakan wujud perhatian pemerintah untuk mewujudkan kehidupan umat beragama yang rukun dan damai," kata Bupati Sitaro Toni Supit di Ondong, Sitaro, Kamis.

Dia mengatakan dengan pemberian bantuan ini diharapkan rumah ibadah yang dibangun segera selesai dan dapat dimanfaatkan umat untuk melaksanakan kewajibannya kepada Tuhan sebagai pemberi kehidupan.

Supit juga mengingatkan para pemuka agama yang menerima bantuan serta FKUB untuk selalu bersama menjaga dan mempertahankan kerukunan serta toleransi antar umat beragama, sebagai wujud dari pengamalan Pancasila.

"Meskipun masyarakat hidup dalam keberagaman, tetapi harus tetap bersatu dan berjuang lebih mempererat hubungan sesama umat manusia dengan menunjukkan sikap toleransi, saling menghormati dan saling menghargai antar pemeluk agama," katanya.

Supit juga minta agar FKUB senantiasa menjaga eksistensi dan konsistensi diri serta meningkatkan solidaritas antar denominasi agama, walaupun berada di era moderen.

"FKUB dituntut terus dapat melakukan pembaharuan ke arah yang lebih baik lagi," katanya.

Selain itu, menjelang pelaksanaan Pilkada, Supit minta agar para Hamba Tuhan dapat menjadi panutan dan teladan serta menghadirkan suasana yang harmonis guna mewujudkan pesta demokrasi yang aman, tertib dan lancar.

Dia juga minta agar semua tetap mendukung setiap program pemerintah daerah demi kemaslahatan masyarakat Sitaro pada khususnya dan Sulawesi Utara pada umumnya.

Tempat ibadah yang mendapatkan bantuan dari Pemkab Sitaro adalah, GPdI Lahay-Roy Kanang, GMIST Bukit Zaitun Tampungan, GMIST Pisga Matole, GMIST Sawang, GMIST Gloria Lawahu, KGMPI Zoar Mala, GMIST Betel Peling, GMIST Bukit Moria Kiawang, GMAHK Paseng , GMHAK Tanaki.





(T.KR-JHB/B/G004/G004) 12-04-2018 22:05:30

Pewarta : Miranti Sahambangung/Joyce Hestyawatie B
Editor : Nancy Lynda Tigauw
Copyright © ANTARA 2024