Tomohon, (AntaraSulut) - Wakil Wali Kota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan pada ulang tahun ke-166 Jemaat GMIM Elim Pinaras Wilayah Tomohon Tiga mengatakan ibadah syukur adalah momentum melakukan introspeksi pelayanan. 

"Momentum ibadah syukur ini dapat dijadikan sebagai media untuk mengintrospeksi, mengevaluasi, mengkaji serta mereview perjalanan pengabdian dan pelayanan jemaat," kata Wawali di Tomohon, Minggu.
  
Bila hal itu dilakukan dapat menghasilkan komitmen baru dan memberikan kontribusi positif dalam berbagai program dan kegiatan pembangunan.

"Mari kita mewujudkan masyarakat Kota Tomohon yang religius, mandiri, sejahtera dan berwawasan lingkungan dengan konsep pembangunan berkelanjutan dan mendunia," ajaknya. 

Dia pun mengharapkan, seluruh jemaat GMIM Elim Pinaras senantiasa memberikan warna positif terhadap berbagai aktivitas hidup, memelihara kerukunan dan kedamaian, kekudusan serta kemuliaan Allah, serta hidup bersama berlandaskan kasih. 

Pewarta : Karel A Polakitan
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024