Manado (Antarasulut) - Memperingati HUT ke 72 kemerdekaan RI, PDI Perjuangan Manado menggelar acara bertajuk "Manado Merdeka Walk 2017". 

     "Acara berisikan kegiatan jalan sehat, zumba masal Lomba Panjat Pinang Puta dan Putri, khusus jalan sehat dan zumba Massal, terbuka untuk umum, jadi siapa saja yang mau disilahkan," " kata Ketua DPC PDIP Manado, Richard Sualang, di Manado, Rabu yang didampingi Ketua PAC PDIP Wenang, Franklyn Tamara . 

     Dia mengatakan, bagi warga Kota Manado yang rutin menjaga kesehatan, dengan jalan sehat dapat bergabung bersama DPC, PAC, pengurus ranting, kader dan simpatisan PDIP Manado. 

     Menurut Sualang, jalan sehat dan zumba massal "Manado Merdeka Walk 2017", juga dalam rangka  mendukung program pemerintah kota, Manado setiap sabtu yakni Car Free Day, jadi dia mengajak untuk berbaur bersama masyarakat dan warga Kota  Manado, di Boulevard yang menjadi pusat program "Car Free Day" Pemkot Manado. 

    Sementara  Ketua PAC PDI Perjuangan Wenang, Franklyn Tamara, menambahkan Manado Merdeka Walk 2017 adalah program DPC PDIP Manado, yang kepanitiaannya sesuai rapat DPC ditugaskan kepada PAC dan Pengurus Ranting se-Kecamatan Wenang. 

     Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Juliana Dondokambey Kaawoan SE didampingi  Bendahara Engeline Kumaat menjelaskan, Kegiatan Manado Merdeka Walk 2017, akan dilaksanakan Sabtu, 12 Agustus 2017 Jam 05.00  sampai Selesai, dimulai dan berakhir di Boulevard dan dilanjutkan "Door Price" dengan hadiah menarik dan kebutuahan rumah tangga seperti Sepeda, Kulkas, Kompor Gas dan lainnya.

     Dia mengatakan, jalan sehat dan zumba massal Manado Merdeka Walk 2017 ini,  menggunakan Dresscode, merah, Putih atau Hitam. 

     Sedangkan untuk lomba panjat pinang merdeka Putra dan Putri pada Sabtu, 19 Agustus 2017 Jam 13.00, di lapangan samping Notaris MSE Pangemanan, jalan Korengkeng, Wenang Utara, dengan peserta lima orang putra dan putri. 

     "Khusus  panjat pinang, kami menyediakan dua buah tiang pinang dan serta masing-masing memperebutkan Hadiah-hadiah menarik dan uang tunai jutaan rupiah,” katanya. ***


Pewarta : Joyce Bukarakombang
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024