Minahasa Tenggara, 15/3 (Antara) - Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara, Sulawesi Utara, melalui Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) segera melakukan pencetakan Kartu Identitas Anak (KIA).
"Kita segera cetak KIA, karena blangko atau kartunya sudah kita siapkan," kata Kepala Disdukcapil Minahasa Tenggara David Lalandos di Ratahan, Rabu.
Ia mengungkapkan, saat ini pihaknya sudah mempunyai 1.000 blangko KIA yang sudah siap untuk dicetak.
"Beberapa alat pendukungnya sudah kita siapkan, tinggal melakukan pencetakan saja dan dalam waktu dekat segera diluncurkan di sekolah-sekolah," katanya.
Ia menuturkan, untuk proses pencetakan ini akan dilakukan secara bertahap, sesuai jumlah blangko yang disiapkan.
"Untuk proses pencetakannya kita lakukan bertahap. Mungkin satu dua kecamatan dulu kemudian menyusul lainnya sesuai jumlah blangko yang sudah ada," jelasnya.
David menuturkan, sampai saat ini wajib KIA di Minahasa Tenggara berjumlah 32.000 anak.
"Target kita bisa mencapai 35.000 anak, karena banyak juga anak-anak yang belum terdaftar meski sudah masuk wajib KIA," tandasnya.
Kabupaten Minahasa Tenggara salah satu daerah daerah 50 kabupaten/kota di Indonesia yang akan menerbitkan KIA pada tahun 2017.***4***

Pewarta : Arthur Ignasius Karinda
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024