Manado, 14/9 (Antara) - Sektor Usaha Kecil dan Menengah (UKM) di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) sudah banyak yang memanfaatkan sistem online dalam memasarkan hasil produksinya ke mancanegara.

"Saat ini kami lebih banyak memanfaatkan pasar online sehingga bisa merambah sampai luar negeri," kata Pemilik CV Cahaya Pratama Samudera Servie Kilis di Manado, Rabu.

Servie mengatakan hasil produksi ikan cakalang asap miliknya sudah sampai ke California dan Singapura.

Sedangkan pemasaran di dalam negeri sudah hampir di semua kota besar dan terus ditingkatkan lagi.

Untuk itu, pihaknya tengah mengurus berkas-berkas untuk ekspor dalam jumlah yang banyak, karena permintaan cakalang asap (fufu) sangat diminati.

"Produksi setiap bulannya beragam dan tergantung permintaan," kata Servie.

Kepala Bidang Perdagangan Luar Negeri Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sulut T Hasudungan Siregar mengatakan pihaknya akan memfasilitasi para pengekspor agar dapat melakukan ekspansi ke pasar luar negeri.

"Kami siap membantu pengekspor Sulut agar produk yang dihasilkannya dapat lebih banyak menembus pasar mancanegara," jelasnya.

Menurut dia, akses pasar secara online adalah langkah yang baik dalam memulai dan perlu diikuti para pengusaha yang ingin masuk dalam kegiatan ekspor di Sulut. ***3***


Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024