Manado, 28/7 (Antara) - Sejumlah kapal termasuk milik Bakamla RI, KN Gajah Laut 4804 mengikuti "sailing pass" di Pantai Manado, pada Rabu (27/7). 

Sailing pass yang juga diikuti kapal Lantamal Manado, Kapal Polair Polda Sulut, Badan SAR Nasional Manado, dilaksanakan saat pembukaan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) selam dalam rangka memperingati HUT Kota Manado ke-393.

Kejuarnas Selam yang diikuti sekitar 130 atlet dari 12 provinsi dan sepuluh kabupaten kota di Indonesia dibuka Gubernur Sulut Olly Dondokambey dan dihadiri antara lain Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, Kepala Kantor Keamanan Laut Zona Maritim Tengah Brigjen Pol Anang Syarif Hidayat.

Kepala Kantor Keamanan Laut Zona Maritim Tengah Brigjen Pol Anang Syarif Hidayat mengatakan kehadiran kapal KN Gajah Laut 4804 antara lain sebagai sosialisasi  Bakamla RI kepada masyarakat.
     
"Dengan berlayarnya KN Gajah Laut 4804 yang disaksikan masyarakat banyak, masyarakat secara langsung dapat mengetahui Kapal Bakamla RI,"katanya. ***

Pewarta : Jorie M R Darondo
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024